Resmi! Tol Becakayu Gratis Dua Pekan

| 03 Nov 2017 10:44
Resmi! Tol Becakayu Gratis Dua Pekan
Pintu tol Becakayu, dari bekasi hinga kampung Melayu (TSATSIA/era.id)
Jakarta, era.id - Presiden Joko Widodo tiba di peresmian Jalan Tol Becakayu Bekasi-Cawang-Kampung Melayu, sekitar pukul 08.00, Jumat (2/11/2017). Kedatangan Jokowi menggunakan mobil kenegaraan dan langsung masuk tol untuk melaksanakan prosesi peresmian seksi 1B dan 1C Tol Becakayu.

Sejumlah tokoh seperti Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi dan Kapolda Metro Jaya Irjen Idham turut hadir dalam peresmian tersebut.

Direktur Utama PT Waskita, M. Kholiq mengatakan, mulai besok pengendara sudah dapat melewati tol ini secara gratis. Masyarakat bisa mengakses tol ini secara gratis sampai SK Penetapan Tarif Tol yang kemungkinan akan ditandatangani dalam waktu dua minggu ke depan.

"Mulai besok sudah mulai bisa digunakan secara gratis. Silahkan warga melewati tol ini," ujarnya saat ditemui wartawan di Gerbang Tol Jakasampurna, Bekasi.

Proyek jalan layang yang sempat mangkrak selama 22 tahun itu akhirnya resmi beroperasi. Secara keseluruhan jalan tol ini berjarak 23,8 kilometer. Kholiq menjelaskan, sementara ini baru seksi 1B dan 1C Tol Becakayu berjarak 8,4 kilometer yang resmi beroperasi. Seksi 1B menghubungkan Cipinang Melayu-Pangkalan Jati dan Seksi 1C menghubungkan Pangkalan Jati-Jakasampurna.

"Sementara untuk Seksi 1A dan Seksi 2 diperkirakan rampung pengerjaannya pertengahan tahun 2018," jelasnya.

Tags :
Rekomendasi