Polisi: Penggeledahan Rumah Firli Bahuri di Bekasi dan Jaksel untuk Cari Bukti di Kasus Pemerasan SYL

| 26 Oct 2023 16:45
Polisi: Penggeledahan Rumah Firli Bahuri di Bekasi dan Jaksel untuk Cari Bukti di Kasus Pemerasan SYL
Petugas kepolisian berjaga di depan kediaman Ketua KPK Firli Bahuri di Vila Galaxy Kota Bekasi saat penyidik melakukan penggeledahan, Kamis. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

ERA.id - Polisi membenarkan sedang melakukan penggeledahan di rumah Ketua KPK, Firli Bahuri di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (Jaksel) dan kawasan Villa Galaxy Cluster, Jakasetia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, pada Kamis (26/10/2023) hari ini.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko menyebut penggeledahan masih berlangsung. Kegiatan ini dilakukan untuk mencari bukti-bukti tambahan di kasus pimpinan KPK diduga memeras mantan Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL).

"(Penggeledahan) dalam rangka upaya penyidikan guna mencari serta mengumpulkan bukti yang dengan bukti itu membuat terang tentang dugaan tindak pidana yang terjadi," kata Trunoyudo kepada wartawan, Kamis (26/10/2023).

Sebelumnya, polisi telah selesai melakukan penggeledahan di rumah Firli Bahuri di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jaksel, pada Kamis hari ini.

Pantauan di lokasi, penyidik keluar dari rumah Firli sekira pukul 14.35 WIB. Sejumlah penyidik membawa sebuah koper bewarna silver, printer bewarna hitam, dan tote bag bewarna merah.

Tidak diketahui isi barang dari koper dan tote bag itu. Penyidik enggan memberi jawaban saat dikonfirmasi. Barang-barang yang diambil itu dimasukkan ke dalam mobil. Setelah itu, penyidik meninggal rumah Firli.

Belum diketahui apakah penggeledahan di rumah Firli di kawasan Villa Galaxy Cluster, Jakasetia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, telah selesai atau masih berlangsung.

Rekomendasi