Perketat Pengawalan Pernikahan Kahiyang, Polisi Tambah 70 Moge

| 05 Nov 2017 12:00
Perketat Pengawalan Pernikahan Kahiyang, Polisi Tambah 70 Moge
Foto pranikah Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution (ALLSEASONS/bridestory.com)
Jakarta, era.id - Tamu VIP dan VVIP akan dikawal 70 motor gede saat akan menuju lokasi pernikahan Kahiyang Ayu-Bobby Nasution, Rabu (8/11/2017). Puluhan moge itu akan mengawal tamu VIP dan VVIP dari lokasi penginapan hingga lokasi pernikahan di Gedung Graha Saba Buana, Solo.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polresta Solo, Kompol Imam Safii menjelaskan, pengawalan khusus diberikan untuk tamu undangan seperti menteri, kepala lembaga negara, duta besar, dan Presiden serta Wakil Pesiden.

Moge yang akan mengawal tamu VIP dan VVIP pernikahan Kahiyang-Bobby merupakan unit tambahan yang disiapkan kepolisian polres di wilayah Polda Jawa Tengah.

Jumlah kendaraan yang akan mengawal tamu penting itu mencapai 140 kendaraan, terdiri dari 70 mobil pengawalan dan 70 moge.

Polisi menambah 70 moge untuk memperketat pengawalan dan melancarkan pernikahan Kahiyang-Bobby. Kendaraan pengawal tamu pernikahan Kahiyang-Bobby akan mulai masuk Solo pada Minggu (5/11/2017).

"Nanti mobil dan moge pengawalan itu akan standby di sekitar kediaman Presiden, Manahan dan Graha Saba yang menjadi lokasi pernikahan," ujar Imam.

 

Tags :
Rekomendasi