Wisata Medis ala Sandiaga
Wisata Medis ala Sandiaga

Wisata Medis ala Sandiaga

By Moksa Hutasoit | 05 Jan 2018 18:14
Jakarta, era.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyatakan ketertarikannya membuat medical-hub di kawasan sekitar RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur. Konsep ini menawarkan perawatan kesehatan bagi masyarakat.

Dikatakan Sandi, di Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, tersedia lebih dari 3 ribu kasur rawat inap. Menurutnya, jika terbangun kolaborasi yang baik antar rumah sakit sekitar, bukan tidak mungkin lahir wisata medis (medical tourism) untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta.

"Jadi jangan saling bersaing, tapi justru saling berkolaborasi dan mengisi," ujar dia, Jumat (5/1/2017).

Kawasan ini dinilai Sandi memiliki masa depan yang baik untuk dijadikan cluster berbasis kesehatan. Mengingat adanya sejumlah rumah sakit besar di wilayah tersebut, seperti RS Bhayangkara Polri.

Selain itu, tambah Sandi, teknologi dan akses kesehatan harus semakin dikembangkan agar pelayanan masyarakat lebih cepat. Bahkan kalau bisa dalam kurun waktu 30 menit saja.

Sandi mengaku sedang disibukkan dengan program universal health care (UHC)--seperti BPJS. "Sebentar lagi kepala dinas akan mengumumkan kapan tanggal kita bisa mendapatkan UHC tersebut, sehingga seluruh masyarakat Jakarta sudah terlindungi oleh layanan kesehatan," pungkas dia.

Rekomendasi
Tutup