Jaga Kesehatan, Prabowo Senam 'Gadong' Bareng Emak-emak

| 17 Feb 2019 07:03
Jaga Kesehatan, Prabowo Senam <i>'Gadong'</i> Bareng Emak-emak
Prabowo Senam 'Goyang Gadong' (dok. BPN)
Jakarta, era.id - Masih ingat dengan joget yang dilakukan Prabowo pada saat debat capres putaran pertama? Nah, kemarin ribuan emak-emak dari pendukung dan relawan Prabowo-Sandiaga merepresentasikan joget Prabowo itu kedalam bentuk gerakan senam bersama.

Uniknya, para emak-emak ini menunjukkan gaya senam yang terinspirasi dari tarian Prabowo itu. Para kaum ibu itu juga diiringi lagu yang berjudul 'Goyang Gandong'. Prabowo juga ikut berjoget dan berolahraga bersama emak-emak itu.

"Kan besok malam akan ada debat Pilpres kedua. Mudah-mudahan dengan senam ini kami semua semakin rileks," ujar penggagas acara, Muchlido Apriliast di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/2).

Selain Prabowo, hadir pula Ketua Fraksi Gerindra di DPR sekaligus Wakil Ketua BPN Edhy Prabowo, dan Nanik Deyang. Suasana semakin riuh dan gembira ketika Prabowo Subianto dan jajaran turut berjoget dan mengikuti instruktur senam di bagian depan.

"Goyang Gandong ini tarian untuk kita semua. Artinya gandong itu adalah, gantian dong," imbuh Muchlido.

Usai acara, Prabowo berpesan kepada emak-emak yang telah berpartisipasi dan turut berjuang dalam Pilpres 2019 mendatang. Ia meminta agar emak-emak dapat ikut menjaga tempat pemungutan suara (TPS) dan mengawal pemungutan suara untuk mengantisipasi kecurangan.

"Karena itu, saya meminta emak-emak untuk turun semuanya. Terima kasih, semangat kalian sungguh luar biasa," tutur Prabowo.

Selain berolahraga untuk menjaga kesehatan, tujuan acara ini juga untuk menghibur Prabowo dan Badan Pemenangan Nasional (BPN) yang aktivitasnya belakangan ini sudah semakin padat. Sebab, dalam beberapa pekan terakhir ini baik Prabowo maupun pasangannya Sandiaga Uno memiliki jadwal kegiatan yang sangat padat dari kunjungannya untuk menyapa masyarakat di sejumlah daerah di Jawa Tengah.

 

Rekomendasi