VIDEO: Luapan Kali Ciliwung Banjiri Ratusan Pemukiman Warga
VIDEO: Luapan Kali Ciliwung Banjiri Ratusan Pemukiman Warga

VIDEO: Luapan Kali Ciliwung Banjiri Ratusan Pemukiman Warga

By bagus santosa | 24 Apr 2019 14:16
Jakarta, era.id - Sejak semalam, debit air di Bendung Katulampa berada di level Siaga II Waspada. Hal ini dikarenakan tingginya intensitas hujan yang mengguyur kawasan sungai Ciliwung.

Ini akan berdampak pada ratusan pemukiman warga yang tinggal di bantaran sungai, bisa terendam banjir.

Luapan air sungai Ciliwung juga sudah membuat aktivitas warga Kebon Pala, Jatinegara, Jakarta Timur terganggu.

Sebelumnya warga sudah diinformasikan dari RT dan RW akan adanya air kiriman dari Bogor, Jawa Barat.

Meski terendam banjir, warga masih enggan mengungsi. Warga berharap agar Pemprov DKI Jakarta dapat menanggulangi masalah banjir

 

Rekomendasi
Tutup