Waspadai Modus Kejahatan di Bajaj
Waspadai Modus Kejahatan di Bajaj

Waspadai Modus Kejahatan di Bajaj

By Ahmad Sahroji | 13 Jan 2018 20:03
Jakarta, era.id - Jajaran Polsek Kembangan berhasil meringkus kawanan penondong yang melancarkan aksinya di dalam Bajaj. Ketiga pelaku berinisial JA, AS, dan F diketahui sering melancarkan aksinya di sekitar wilayah Jakarta Barat.

Kapolsek Kembangan Kompol Supriadi menjelaskan modus yang digunakan pelaku. Mulanya bajaj berjalan pelan sambil mencari korbannya yang berdiri sendiri di bahu jalan. Ketika dirasa menemukan target yang tepat, AS memulai aksinya dengan turun beberapa meter sebelum calon korban menghampiri bajaj.

Kemudian dua pelaku lain JA dan F melanjutkan perjalanan dengan menghampiri calon korban. Dengan paras menggoda, F--seorang perempuan belia--bertugas menarik perhatian calon korbannya. F berpura-pura menggoda calon korban, hingga akhirnya AS yang tak jauh dari lokasi datang menghampiri dan menodong korbannya.

Dengan menggunakan pisau, AS memaksa korbannya mengeluarkan semua barang berharga mulai dari telepon genggam, uang, hingga barang berharga lain. 

Usai melancarkan aksinya, AS langsung kabur menjauh dari lokasi. Sedangkan F dan JA yang berada di lokasi kejadian, pura-pura tidak terlibat dan mengetahui kejahatan tersebut.

"Alhamdullilah setelah korban melapor, tim buser kita langsung bergerak dan berhasil menangkap pelaku," ujar Kompol Supriyadi, Sabtu (13/01/2018). 

Ketiga pelaku diketahui sudah melakukan aksinya sebanyak empat kali, pada aksi kelima pelaku berhasil diringkus jajaran Polsek kembangan. Dari hasil penangkapan tersebut Polisi mengamankan 1 unit bajaj, 1 unit handphone milik korban, 1 unit handphone milik pelaku, dan 1 unit pisau milik pelaku. Ketiganya diganjar dengan pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan.

Tags :
Rekomendasi
Tutup