Pimpinan Fraksi Golkar Ikut Dirombak
Pimpinan Fraksi Golkar Ikut Dirombak

Pimpinan Fraksi Golkar Ikut Dirombak

By Nanda Febrianto | 22 Jan 2018 18:20
Jakarta, era.id - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto akan segera mengumumkan nama pimpinan fraksi Golkar di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Pemberitahuan akan dilakukan setelah struktur Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar diumumkan.

"Jadi setelah (struktur baru) DPP ini kita bicara fraksi," ucap Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin (22/1/2018).

Selain merombak komposisi pimpinan fraksi dan alat kelengkapan yang ada di DPR, rencananya akan diumumkan juga nama-nama pimpinan dewan Golkar. Sebelumnya sudah ada tiga dewan di Partai Golkar.   Ada pun dewan tersebut adalah Dewan Kehormatan yang dipimpin Baharudin Jusuf Habibie, Dewan Pembina yang diketuai Aburizal Bakrie, dan Dewan Pakar yang diketuai Agung Laksono.

"Khusus untuk badan-badan akan diumumkan berikutnya. Kelengkapan badan termasuk di dewan-dewan ada pada tahap selanjutnya," lanjut Airlangga.

Sebelumnya melalui surat keputusan nomor 267/DPP Golkar/I/2018 tentang pengesahan komposisi personalia DPP Partai Golkar masa bakti 2014-2019, Golkar secara resmi umumkan revitalisasi kepengurusan baru DPP di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin (22/1) siang.

Total ada 275 pengurus yang masuk dalam struktur Partai Golkar yang baru. Dalam revitalisasi kepengurusan ini, nama Letnan Jenderal TNI (Purn) Lodewijk Freidrich Paulus resmi mengisi posisi Sekretaris Jenderal yang ditinggalkan Idrus Marham.

Tags : golkar
Rekomendasi
Tutup