Sepuluh Menit, Air di Pintu Manggarai Naik 10 cm
Sepuluh Menit, Air di Pintu Manggarai Naik 10 cm

Sepuluh Menit, Air di Pintu Manggarai Naik 10 cm

By Moksa Hutasoit | 05 Feb 2018 17:07
Jakarta, era.id - Ketinggian air di Pintu Air Manggarai, Jakarta terus meningkat dengan cepat. Menurut pantauan era.id di lokasi, dalam rentang antara 15.15 WIB hingga 16.50 WIB, ketinggian air terus meningkat.

Dari 800 cm (15.15 WIB), meningkat jadi 810 cm (16.45 WIB) dan kembali naik menjadi 820 cm sepuluh menit kemudian. Sampai saat ini, status ketinggian air masih di level Siaga III.

Menurut informasi yang dihimpun di lokasi, status akan ditingkatkan menjadi Siaga II saat ketinggian air mencapai 850 cm, dan akan kembali ditingkatkan menjadi Siaga I di ketinggian 950 cm. Adapun batas ketinggian paling kritis adalah ketika air mencapai ketinggian 1.000 cm.

Berdasar pantauan era.id di lokasi, hujan deras masih mengguyur wilayah pintu air. Untuk memaksimalkan fungsi pintu air, petugas terus melakukan pengerukan sampah dengan ekskavator.

(FOTO: Agatha/era.id)

Rekomendasi
Tutup