DPR dan Menkeu Sepakat Sukseskan Bamsoet
DPR dan Menkeu Sepakat Sukseskan Bamsoet

DPR dan Menkeu Sepakat Sukseskan Bamsoet

By bagus santosa | 06 Feb 2018 20:25
Jakarta, era.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Bambang Soesatyo (Bamsoet) bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani sepakat bersinergi menyukseskan kinerja legislasi di masa kerja DPR yang tinggal beberapa tahun lagi.

"Dalam pertemuan informal bersama pimpinan-pimpinan fraksi tadi kita sepakat saling bekerja sama dan berkomunikasi dengan baik. Di masa kerja DPR yang tinggal beberapa tahun lagi, kita harus saling bersinergi," kata Bamsoet usai pertemuan dengan Sri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/2/2018).

Lebih lanjut, Bamsoet mengungkap, pertemuan ini juga membahas penambahan anggaran Majelis Ulama Indonesia (MUI).

"Tadi saya sampaikan ke Bu Menteri bahwa ada aspirasi, bahwa MUI dalam anggarannya hanya menerima setahun Rp6 miliar itu pun masih di bawah satker Kemenkeu. Sementara kebutuhan yang mereka harus didapatkan sesuai dengan permitaan MUI untuk pembinaan moral umat Islam yang jumlah mayoritas itu membutuhkan kurang lebih Rp30 miliar,” katanya.

"Saya sampaikan ke Bu Menteri, Bu Menteri akan mempelajari dan akan mengalokasikan dengan beberapa pertimbangan," tuturnya.

Sementara, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pertemuan tadi lebih banyak membahas tentang sejumlah regulasi yang belum kelar. Dia berharap, beberapa regulasi yang sedang dibahas bisa lebih dikebut. Di antaranya, RUU Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan (KUP), dan RUU Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP)

"Fokusnya bagaimana menyukseskan program Ketua DPR (Bamsoet) untuk menyukseskan legislasi jadi kami siap untuk mendukung dan membantu," kata dia.

"Melihat apa-apa yang perlu dipercepat dalam pembahasan UU seperti diketahui dalam RUU sekarang dibahas terutama RUU KUP, PNBP dan siang ini kami di komisi akan berbicara ratifisi Asean agar terjadi pembahasan yang sama membahas legislasi scara baik dan produktif. itu aja," tambahnya.

Tags : ketua dpr
Rekomendasi
Tutup