Gempa 4,5 SR Guncang NTT

| 10 Nov 2017 11:49
Gempa 4,5 SR Guncang NTT
Ilustrasi. (bmkg.go.id)
Jakarta, era.id - Gempa berkekuatan 4,5 Skala Ritcher melanda Nusa Tenggara Timur, Jumat (10/11/2017) sekitar pulul 10.11 WIB. Pusat gempa berada di 8 km barat daya, Sumba Barat.

Menurut situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Feofisika (BMKG), gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.

Episentrum atau titik pusat gempa berlokasi di 9,72 lintang selatan (LS) dan 119,36 bujur timur (BT). Guncangannya terasa sampai Waingapu, Sumba Timur.

Hingga saat ini belum ada informasi terkait ada atau tidaknya korban dan seberapa besar dampak yang terjadi akibat gempa. 

Sebelumnya, gempa bumi berkekuatan 5,3 SR mengguncang daerah Maluku Utara. Gempa bumi yang berada di 83 km arah barat laut Halmahera Barat dengan kedalaman 74 km ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Tags :
Rekomendasi