Target Rapimnas Partai Demokrat
Target Rapimnas Partai Demokrat

Target Rapimnas Partai Demokrat

By bagus santosa | 11 Mar 2018 17:22

Bogor, era.id - Ribuan kader Partai Demokrat dari seluruh Indonesia berkumpul Sentul International Convention Center (SICC), Minggu (11/03/2018) untuk melaksanakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas).

Acara yang berlangsung pada tanggal 10-11 Maret 2018 tersebut membahas sejumlah permasalahan penting, di antaranya Pilkada 2018 dan Pemilu 2019. Target yang diusung oleh partai berlambang mercy tersebut ialah meraih 45 persen suara di pilkada dan 15 persen suara untuk pemilu.

Khusus pada hari kedua ini, Partai Demokrat memberikan ruang bagi masyarakat untuk mendengarkan dan membahas aspirasi masyarakat. Berbagai profesi yang ada di masyarakat seperti buruh, atlet, bidan, hingga pengusaha muda diberi kesempatan untuk mengeluarkan aspirasinya dan para kader Partai Demokrat berkesempatan untuk memberikan solusi atas permasalahan yang telah disampaikan.

Dalam agenda rapat tersebut, belum dibahas mengenai wacana poros ketiga yang selama menjadi manuver politik Partai Demokrat. Di penghujung acara, Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Yudhoyono akan menyampaikan pidato politiknya. Pidato ini akan menjadi penutup rapimnas.

Rekomendasi
Tutup