Menembus Ganjil-Genap dengan Transjabodetabek Premium
Menembus Ganjil-Genap dengan Transjabodetabek Premium

Menembus Ganjil-Genap dengan Transjabodetabek Premium

By Yudhistira Dwi Putra | 15 Mar 2018 13:22
Jakarta, era.id - Bus Transjabodetabek Premium telah berbaris di depan Mega City, Bekasi, Jawa Barat. Saat sampai di sana, bus-bus sudah dalam posisi siap. Kabinnya terisi penuh para pekerja yang siap menginvasi Ibu Kota.

Bus tujuan Plaza Senayan yang era.id tunggu berangkat sesuai jadwal, pukul 06.50 WIB, bus berukuran 35 kursi itu sudah disesaki penumpang.

Menurut seorang petugas, ada yang tak biasa dengan hari ini. Jika penumpang harian biasanya berkisar di angka 20 orang, hari ini seluruh kursi terlihat sudah ditempati.

Pagi tadi, perjalanan kami dimulai sekitar pukul 07.00 WIB, tepat di Tol Bekasi Barat 1. Di dalam bus, era.id harus menunggu 30 menit, sampai bus benar-benar jalan dan masuk antrean gerbang tol.

Antreannya cukup 'terasa'. Butuh waktu 20 menit untuk melewati gerbang tol tersebut. Waktu itu makin panjang dengan kondisi macet Tol Dalam Kota. Dari perjalanan menuju Plaza Senayan itu, bus baru berhasil keluar di pintu tol dekat Polda Metro Jaya pukul 08.35 WIB.

Fasilitas bus

Meski ditempuh dalam dua jam perjalanan, kami sejatinya tak merasakan kebosanan yang parah. Sebab, di dalam bus tersedia WiFi yang cukup untuk berselancar di media sosial. Terselamatkanlah kita dari 'mati gaya'.

Cukup nyaman sebenarnya. Dengan ongkos Rp20.000, kita sudah bisa menikmati fasilitas AC, WiFi dan stopkontak.

"Saya memanfaatkan WiFi dan stopkontak kadang untuk browsing, mengisi waktu perjalanan yang selalu macet," ujar Via, seorang penumpang yang ditemui.

(Foto-foto: Wilson/era.id)

Dulunya, Transjabodetabek ini hanya beroperasi sampai pukul 19.00 WIB. Namun, kini waktu operasinya diperpanjang hingga pukul 21.00 WIB, disesuaikan dengan waktu ganjil genap yang diterapkan di Tol Cikampek yang berlaku sejak 12 Maret lalu.

Selain bus premium Transjabodetabek, ada juga bus Royaltrans yang ukurannya lebih kecil, yakni 30 tempat duduk dan 13 slot penumpang berdiri.

Sebagai pengganti mobil pribadi, bus-bus ini rasanya adalah solusi. Selain nyaman, biaya transportasi menggunakan bus nyatanya lebih murah ketimbang harus menggunakan mobil.

Sebab, jika mengacu pada biaya tol dari Bekasi Barat ke Jakarta, setidaknya kita harus membayar Rp19.000. Itu pun masih di luar biaya bensin. Dengan bus, kita hanya perlu membayar Rp20.000.

Rekomendasi
Tutup