Pertemuan Mencekam dengan Harimau Bonita
Pertemuan Mencekam dengan Harimau Bonita

Pertemuan Mencekam dengan Harimau Bonita

By Moksa Hutasoit | 18 Mar 2018 16:42
Pekanbaru, era.id - Lima hari usai menerkam seorang warga, harimau Sumatera bernama Bonita kembali muncul di kebun sawit PT Tabung Haji Indo Plantation (THIP), Insragiri Hilir, Riau. Ini adalah kisah pertemuan dengan binatang buas itu.

Seorang mandor perusahaan tak sengaja berpapasan dengan Bonita pada Kamis (15/3) lalu. Pertemuan terjadi sore hari, saat mandor dalam perjalanan pulang dari kebun sawit di Desa Simpang Tanjung, Kecamatan Plangiran, Indragiri Hilir.

Peristiwa itu terekam dalam sebuah video amatir berdurasi 43 detik. Jarak harimau dengan mandor yang menggunakan sepeda motor itu hanya 5 meter. Meski ada manusia di dekatnya, Bonita tampak santai dan hilir mudik di depan mereka.

Tapi tidak dengan kedua orang tersebut. Seperti terdengar jelas dalam video, mereka begitu ketakutan dan terus melafalkan selawat dan syahadat berulang kali.

Bonita adalah harimau yang menerkam tewas dua warga di wilayah Kecamatan Pelangiran, Indragiri Hilir. Korban pertama yang diserang adalah Jumiati, 3 Januari 2018 lalu. Korban kedua ialah Yusri, yang diserang saat bekerja membangun sarang burung walet pada 10 Maret 2018 kemarin.

Sejak kejadian itu, Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Riau berupaya untuk menangkap Bonita. Terakhir usaha yang dilakukan dengan menembak bius. Sempat kena, tapi mereka kehilangan jejak. Bonita kembali hilang.

Tags :
Rekomendasi
Tutup