Petugas Alihkan Jalur Pulang Pegawai KPK
Petugas Alihkan Jalur Pulang Pegawai KPK

Petugas Alihkan Jalur Pulang Pegawai KPK

By bagus santosa | 22 Mar 2018 17:39
Jakarta, era.id - Ada koper hitam mencurigakan di bawah pohon depan Gedung KPK. Akibatnya petugas mengalihkan jalur pegawai KPK yang hendak pulang kerja.

Para pegawai KPK yang pulang sekitar pukul 17.00 WIB tidak diperkenankan berjalan di lokasi dekat koper mencurigakan itu.

Mereka yang biasanya pulang melalui lajur pejalan kaki di sisi kanan gedung, kini diminta petugas melewati jalur yang berbeda. Mereka terpaksa lewat jalur untuk kendaraan masuk ke dalam gedung.

"Maaf bu, untuk sementara dialihkan ke sebelah kanan ya," kata petugas, Kamis (22/3/2018).

Mendapat instruksi seperti itu, ada pegawai yang langsung mengikuti petunjuk petugas. Namun, tak sedikit pula yang merasa heran dengan pengalihan ini.

Hingga berita ini diturunkan, tim Gegana belum datang. Koper tersebut sudah berada di area gedung KPK pada pukul 16.15 WIB.

Koper mencurigakan di depan kantor KPK (Foto: Suriaman/era.id)

Tags :
Rekomendasi
Tutup