Airlangga Jadi Cawapres, Ini Kata JK
Airlangga Jadi Cawapres, Ini Kata JK

Airlangga Jadi Cawapres, Ini Kata JK

By Aditya Fajar | 22 Mar 2018 22:56
Jakarta, era.id - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dinilai Aburizal Bakrie sebagai sosok yang cocok untuk mendampingi Joko Widodo (Jokowi) pada Pilpres 2019 mendatang.

Menanggapi hal tersebut, Politisi senior Partai Golkar Jusuf Kalla mengatakan, banyak kecocokan yang dimiliki Airlangga dengan Jokowi. Namun, Menteri Perindustrian ini harus berusaha keras untuk mendapati posisi itu.

"Yah tentu banyak hal yang cocok nanti tinggal usaha saja," ucap Kalla usai menghadiri Rakernas Partai Golkar, di Senayan, Jakarta, Kamis (22/3/2018).

Menurut Kalla, ada dua kriteria yang harus dimiliki oleh calon wakil presiden  Jokowi pada Pemilu 2019 mendatang. Salah satunya adalah harus mampu menarik elektabilitas Jokowi.

"Kalau dulu saya katakan, saya itu cawapres ada dua utamanya. Pertama, dapat membantu elektabilitas presiden, dapat mempunyai konstituen sendiri. Sehingga, apabila bergabung dapat meningkatkan suara," jelasnya.

Hal kedua yang ditekankan JK, adalah peran wakil presiden untuk membantu kinerja presiden dalam menjalankan pekerjaannya sebagai pimpinan negara, hal ini menjadi penting.

"Karena apabila tidak bisa membantu nanti wakil presiden tidak mempunyai fungsi apa-apa apabila tidak dapat membantu. Jadi harus ada kemampuan dan ada keterpilihan," ungkapnya.

Hal senada juga sempat diungkapkan wakil Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) yang mengatakan Airlangga Hartarto cocok untuk mendampingi Jokowi.

Ical memang tidak menyebut langsung nama Airlangga. Tapi dia memberi isyarat ketika ditanya cawapres dari Partai Golkar yang bakal mendampingi Jokowi.

"Saya menyebut enggak enak. Terlalu dekat sama saya sebelah kiri. Enggak boleh disebut," ujarnya, usai menghadiri Rakernas Partai Golkar.

Tags : jusuf kalla
Rekomendasi
Tutup