Anak Muda Jangan Mau Diperkosa Penguasa
Anak Muda Jangan Mau Diperkosa Penguasa

Anak Muda Jangan Mau Diperkosa Penguasa

By Wilson Septrudy Purba | 26 Mar 2018 07:45
Jakarta, era.id - Anak muda dan dunia politik seakan menjadi dua hal yang tidak dapat disatukan. Memang sudah banyak nama-nama anak muda yang muncul dari dalam dunia politik, tapi tidak sedikit pula yang masih apatis terhadap dunia politik. Kasus korupsi yang semakin marak di kalangan politisi, membuat anak muda semakin ogah ikut campur.

Padahal politik tidak dapat dipisahkan dari kehidupan masyarakat sehari-hari. Anak muda sendiri secara tidak sadar menjadi korban utama. Tak jarang suara anak muda disampaikan dengan gamblang di media sosial, misalnya birokrasi pembuatan surat-surat yang semakin berlika-liku hingga suap masuk institusi pendidikan yang sudah menjadi rahasia umum. Lalu masih mau diam saja diperkosa para penguasa?

Aktif dalam dunia politik bukan berarti harus terjun langsung ke dalam partai politik loh! Mulai membuka diri untuk ikut dalam diskusi politik anak muda bisa menjadi salah satu pintunya. Selain itu, kehadiran anak muda dalam Pilkada maupun Pemilu juga memegang peranan penting. Sudah saatnya anak muda mulai kritis dalam melihat pemimpin negeri ini. Era.id hadir dalam Ngobrol Publik bersama anak-anak muda yang peduli sama hal ini. Ditonton yuk!

Rekomendasi
Tutup