Harapan Buruh Honorer Jadi PNS
Harapan Buruh Honorer Jadi PNS

Harapan Buruh Honorer Jadi PNS

By Melisa Lolindu | 01 May 2018 13:36
Jakarta, era.id - Buruh berunjuk rasa dalam aksi Hari Buruh Internasional di Jakarta. Salah satu kelompok yang mengikuti aksi tersebut adalah Konfederasi Rakyat Pekerja Indonesia. Demonstrasi dilakukan dari kawasan Jalan Medan Merdeka Barat hingga ke depan Istana Merdeka. 

Ketua Konfederasi Rakyat Pekerja Indonesia (KRPI), Rieke Diah Pitaloka ikut turun ke jalan untuk menyuarakan beberapa tuntutan demi kerja layak, upah layak dan hidup layak bagi seluruh Rakyat Pekerja Indonesia.

"Salah satu tuntutan kita adalah tahun 2018 honorer jadi PNS," teriak Rieke dan diikuti pengunjuk rasa.

Mereka juga berharap buruh mendapatkan lima jaminan sosial, yaitu Jaminan Kesehatan, Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Pensiun, Jaminan Hari Tua dan Jaminan Kematian bagi seluruh Rakyat Pekerja Indonesia.

Selain KRPI, kelompok yang ikut berdemonstrasi adalah Federasi Pekerja Pos dan Logistik Indonesia (FPPLI), Komite Nusantara Aparatur Sipil Negara (KNASN), Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia (OPSI), Federasi Pekerja Pelabuhan Indonesia (FPPI) dan Federasi Serikat Buruh Indonesia (FSBI). 

Rekomendasi
Tutup