ERA.id - Langkah pakar telematika, Roy Suryo melaporkan mantan politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean ke Polda Metro Jaya disoroti sejumlah pihak. Salah satunya oleh pegiat media sosial, Chusnul Chotimah.
Melalui akun Twitter pribadinya, Chusnul menyindir Roy Suryo yang kerap menyerang Presiden Jokowi namun tersinggung jika diserang balik.
"Biasa nyerang Jokowi, sekali disenggol sedikit main blokir, main lapor. Kaum Iemah berotak mangkrak," cuit Chusnul, dilihat ERA.id, Rabu (22/9/2021).
"Untuk mas @FerdinandHaean3 tetap semangat, apa yg mas sampaikan sdh dibetul," tambah dia.
Sebelumnya, Roy Suryo resmi melaporkan Ferdinand Hutahaean ke Polda Metro Jaya atas kasus dugaan pencemaran nama baik dan fitnah pada Senin (20/9).
Mantan Menpora era SBY itu menilai Ferdinand telah menyebarkan fitnah dan berita bohong lewat cuitannya di media sosial Twitter, pada 14 September 2021.
"Kenapa fitnah? Karena selain di hate speech membodoh-bodohi (menyebut bodoh) saya dan menggoblok-goblokan saya," kata Roy.
Roy juga mengaku dituduh membawa barang-barang ke rumah dari kantor saat ia menjabat menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga. Padahal, menurut Roy, laporan terkait kasus tersebut telah dicabut.