Anies Serahkan Kapal Logistik di Pulau Tidung
Anies Serahkan Kapal Logistik di Pulau Tidung

Anies Serahkan Kapal Logistik di Pulau Tidung

By Ahmad Sahroji | 09 May 2018 18:23
Jakarta, era.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Kapal Banawa Nusantara, kapal pengangkut logistik untuk kebutuhan bahan pokok di Kepulauan Seribu. Kapal tersebut merupakan hibah dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kepada Pemprov DKI Jakarta.

Anies menjelaskan, selama ini kelangkaan barang di Kepulauan Seribu bukan disebabkan bahan pokok yang jarang, melainkan masalah transportasi. 

"Selama ini mereka yang tinggal di Kepulauan Seribu adalah harga-harga kebutuhan pokok relatif tinggi. Suplainya relatif jarang, dan dengan adanya tambahan kapal ini, akan bisa disuplai dengan teratur dan harganya bisa lebih terjangkau untuk seluruh warganya," kata Anies di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, Rabu (9/5/2018). 

Kapal tersebut, kata Anies, nantinya bisa mengangkut 10 ton barang dalam sekali perjalanan. Dengan lebih rutinnya kapal ini beroperasi, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berharap dapat mengurangi harga kebutuhan pokok.

Baca Juga : Menantang Anies-Sandi Hentikan Politisasi di CFD

"Dengan 10 ton barang ini kalau kemarin kapal hanya bisa berkeliling dua kali dalam satu bulan. Dengan adanya kapal baru ini insyaallah akan menjadi enam kali dalam satu bulan. Jadi ada lonjakan tiga kali lipat," tutur Anies.

Peresmian kapal logistik tersebut tersebut merupakan salah satu rangkaian acara pencanangan HUT DKI Jakarta yang ke-491 pada 22 Juni mendatang. Selain itu, Anies juga meresmikan renovasi delapan sekolah dengan penandatanganan prasasti di SMKN 16 Jakarta di Pulau Tidung.

Rekomendasi
Tutup