Berdasarkan pantauan era.id, iring-iringan mobil itu datang dari arah akses Universitas Indonesia. Terlihat dua mobil barracuda dan bus personel datang beriringan.
Selain itu, pengawasan juga terus dilakukan oleh aparat di dekat Mako Brimob. Baik kendaraan maupun orang yang ingin melintas akan diberhentikan untuk ditanyakan tujuan dan keperluan mereka.
Sudah lebih dari 20 jam Mako Brimob di Kelapa Dua, Depok dijaga ketat pihak kepolisian. Suasana di sekitar lokasi pun tampak lengang.
Gugur dalam tugas
Dalam kerusuhan yang terjadi pada Selasa (8/5) malam. Lima orang polisi gugur dalam kejadian itu. Jenazah para korban pun telah diautopsi di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Kelima jenazah tersebut adalah Bripda Wahyu Catur Pamungkas, Bripda Syukron Fadhli Idensosn, Ipda Rospuji Siswanto, Bripka Denny Setiadi dan Briptu Fandi Setyo. Serta seorang naripadana kasus terorisme, Benny Syamsu Tresno.
Kadiv Humas Mabes Polri Inspektur Jenderal Setyo Wasisto menyebutkan kelima anggota yang gugur dalam insiden tersebut adalah anggota Polri terbaik yang setia dalam melaksanakan tugas negara.
"Mereka adalah Bhayangkara-bhayangkara terbaik yang telah mengabdikan hidupnya untuk bangsa dan negara, maka mereka berhak mendapatkan kenaikan pangkat luar biasa atau anumerta," kata Setyo di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Rabu (9/8/2018).
Jenazah mereka pun telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan.