"Mapolda Riau bersama Densus telah melakukan pengeledahan terhadap teman para tersangka yang kemarin sudah kita identifikasi. Dari hasil penggeledahan dan penangkapan telah diamankan 8 orang," ujar Kepala Bagian Penerangan Umum Polri, Kombes Syahar Diantono di Mabes Polri, Kamis (17/5/2018).
Dari penangkapan ini, polisi juga menyita beberapa barang bukti. Di antaranya, senapan angin, paku, gulungan tembaga, dan buku tentang ISIS.
"Senapan angin 1 pucuk, kitab yg bertuliskan batail amal 1 buah, kitab Al Hakam 1 buah, paku ada 1 plastik, kemudian VCD berjudul Umar Bin Khatab 1 keping, KTO atas nama HM, pisau 2 buah, gulungan tembaga, dompet 1 buah dan beberapa buku tentang jihad dan ISIS," kata Syahar.