Komandan Regu Dishub Kecamatan Mampang, Najen, mengatakan telah ada perintah dari Dishub DKI Jakarta untuk mengangkut kembali separator yang awalnya digunakan untuk menutupi persimpangan. Namun, belum ada info lebih lanjut pukul berapa pembukaan jalan akan dilakukan.
"Hari ini, beton-beton (separator) akan diangkat kembali. Akan dikembalikan, dibuka seperti semula. Adapun masalah rambu-rambunya juga akan diatur kembali. Belum tahu jam berapa, yang jelas hari ini," tutur Najen di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Minggu (20/5/2018).
Najen mengatakan, ada tiga titik persimpangan yang ditutup sejak Jumat kemarin, yakni Jalan Kemang Utara 9-Jalan Duren Tiga Raya; Jalan Mampang Prapatan 7-Jalan Mampang Prapatan 8; serta Jalan Duren Bangka-Jalan Duren Tiga Selatan.
Baca Juga : Jajal Underpass Mampang yang Lancar
Rekayasa lalu lintas bukaan Jalan Mampang Prapatan. (Foto: Dishub DKI Jakarta)
Baca Juga : Underpass Mampang Pangkas Kemacetan
Meski demikian, lanjut Najen, tidak ada bentrokan antara warga dan Dishub DKI saat warga melakukan pembongkaran separator di tiga persimpangan pada Sabtu (19/5) malam.
"Dari warga kebetulan mengerjakan itu (membongkar separator) di atas malam, jadi anggota saya sudah off. Jadi warga saja yang beraksi," tutur Najen.
Namun, setelah dibongkar warga, separator untuk menutup tiga persimpangan di Mampang Raya, Jakarta Selatan, belum dibenahi lagi. Beton-beton tersebut nampak berantakan di tengah jalan dan menyebabkan laju bus Transjakarta sedikit tersendat.