Viral Minggu Ini yang Penuh dengan Kejutan
Viral Minggu Ini yang Penuh dengan Kejutan

Viral Minggu Ini yang Penuh dengan Kejutan

By Aditya Fajar | 27 May 2018 21:11
Jakarta, era.id - Ada 5 peristiwa menarik dan penuh kejutan yang telah kami rangkum dalam viral minggu ini. Mulai dari sidang terdakwa teroris Aman Abdurrahman, isu sosial hingga penghargaan BTS di Music Award akhir minggu bulan Mei 2018. Berikut rangkumannya!

1.    Sidang Aman Abdurrahman

Jumat pagi 25 mei 2018, di PN jakarta selatan,di selenggarakan sidang pledoi terdakwa aman abdurahman, yang di sebut-sebut sebagai otak dari bom thamrin tahun 2016 lalu, sempat di warnai kejadian “suara ledakan” dan mengakibatkan sidang di skors 3 menit, sebelum di lanjutkan lagi. Usut punya usut ledakan tersebut berasal dari drum yang berisi bahan kimia yang terkena percikan api. Dan kebetulan banget letaknya di depan ruang sidang. Sempet bikin panik seisi ruangan sidangan. Habis pas banget sih momennya..

2.    Jokowi dihina di media sosial

Presiden jokowi di fitnah? Pernah, di tuduh PKI? Pernah, di cemooh? Apalagi.. Salah satu kasusnya adalah Seorang remaja yang berusia 16 tahun menghina Presiden Joko Widodo dan direkam dalam video berdurasi 19 detik trus videonya diupload di media sosial. Ayah anak itu sudah meminta maaf. Namun akibat perbuatannya ini polisi tetap mengamankan remaja yang berinisial S. Hasil interogasi sementara, video itu dibuat karena taruhan dengan temannya. Hhhmmm kalau bercanda sama temen baiknya yang positif aja ya. Jangan Sampai kita seperti anak muda tadi. 

3.     Anak yang dipukul ibunya

Gimana sih kalo kamu liat ada adek-adek yang imut dan lucu, harus bersimbah darah? Pastinya kamu bakal miris melihatnya. Apalagi kalo yang bikin mereka tersakiti adalah orang tua mereka sendiri? Makin bikin geram deh kalo tau.. Video viral tersebut di buat sang ibu yang sedang mengancam suaminya yang pergi sama wanita idaman lain alias pelakor. Video tersebut memperlihatkan seorang anak yang mengalami pendarahan di hidung sembari sang ibu kedengeran ngomel2.. Emosi sih boleh, tapi ngga nyakitin anak-anak juga kali bu.

4. PP terbaru tentang THR akhirnya SAH!

Uhhh… denger kata THR langsung pada senyum-senyum aja nih. Hayoo pada mau belanja apa besok? udah kebayang? Nah kalo belom.. Nih kita kasih kabar gembira. yaitu pembaharuan PP tentang THR// dan akhirnya untuk pertama kalinya, pensiunan dapet THR! Wohooo.. Presiden Jokowi berharap, pemberian THR dan gaji ke-13 bukan hanya bermanfaat untuk kesejahteraan pensiunan dan aparatur negara saat merayakan Idul Fitri, tapi juga menambah peningkatan kerja para ASN yang masih aktif.

5.    BTS menang Billboard Music Award

Boyband Korea Bangtan Boys atau BTS merilis single terbaru yang berjudul Fake Love. Dirilisnya Fake Love di BBMA membuat pamor BTS semakin meningkat. Terbukti, dalam waktu dua hari, video musik BTS mencapai 65 juta viewer. Faktor ARMY--sebutan fans BTS--tidak bisa dipungkiri menjadi salah satu alasannya. Mereka memenangkan penghargaan 'Top Social Artist Honor' untuk kategori pilihan penggemar, mengalahkan artis populer lainnya seperti Ariana Grande, Justin Bieber dan Selena Gomez.

Nah itu tadi viral minggu ini untuk pekan ke 4 /bulan ini.

Rekomendasi
Tutup