Ribuan Pelayat Sambut Kedatangan Jenazah Eril di Pemakaman Cimaung Bandung, Lantunan Kalimat Tauhid Menggema

| 13 Jun 2022 11:03
Ribuan Pelayat Sambut Kedatangan Jenazah Eril di Pemakaman Cimaung Bandung, Lantunan Kalimat Tauhid Menggema
Jenazah Eril tiba di pemakaman Cimaung Bandung. (Ilham/ERA.id)

ERA.id - Ribuan pelayat dari sejumlah elemen tampak memadati pemakaman di Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung.

Mereka yang datang sejak pagi itu menyambut kedatangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang tiba pukul 10.59 WIB.

Sementara itu, lantunan tauhid terus menggema sebelum kedatangan jenazah hingga tiba di pemakaman, "La ila ha illa Allah, Muhammadur Rasulullah."

Mereka antara lain adalah siswa berseragam sekolah dasar hingga sekolah menengah berjajar memadati bagian-bagian pinggir jalan menuju ke lokasi pemakaman anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil itu.

Di antara siswa ada yang membawa spanduk maupun bunga untuk menyampaikan ungkapan belasungkawa atas meninggalnya Eril.

Untuk diketahui, iring-iringan kendaraan yang membawa jenazah Eril bergerak dari Jalan Wastukencana menuju ke Jalan Tol Pasteur kemudian masuk ke Jalan Tol Soroja untuk menuju ke Cimaung.

Eril terseret arus Sungai Aare di Kota Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022. Jenazahnya ditemukan di Bendungan Engehalde di Kota Bern pada 8 Juni 2022.

Jenazah Eril, yang tiba di Indonesia pada Minggu (12/6), disemayamkan dan dishalatkan di Gedung Pakuan di Kota Bandung sebelum dibawa ke Kabupaten Bandung untuk dimakamkan di wilayah Kecamatan Cimaung.

Rekomendasi