Bareskrim Polri Gerebek Pabrik Jamu Ilegal di Banyuwangi, Puluhan Drum Berisi Bahan Obat Berbahaya Disita

ERA.id - Dittipidnarkoba Bareskrim Polri menggerebek pabrik pembuatan jamu ilegal di Dusun Kepatihan, Desa Kedaleman, Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim).

"Pabrik ini memproduksi jamu ilegal yang berbahaya bagi kesehatan manusia," kata Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri, Brigjen Mukti Juharsa kepada wartawan dikutip Rabu (12/7/2023).

Dalam penggerebekan itu polisi menyita puluhan drum berisi bahan kimia obat (BKO) yang berbahaya bagi manusia. Selain itu, ratusan ribu botol berukuran kecil, ratusan dus berisi jamu siap edar, dan bahan baku campuran jamu ilegal itu juga disita penyidik.

Namun, Mukti tak merinci ada tidaknya pelaku yang ditangkap dalam penggerebekan ini. Bahan kimia apa yang dicampurkan dalam pembuatan jamu itu, juga tak dia jelaskan.

Terkait sudah berapa lama pabrik itu beroperasi dan ke mana jamu ilegal itu diedarkan, Mukti juga belum membeberkannya.

Jenderal bintang satu Polri ini hanya menyebut penyidik masih menelusuri kasus ini.

"Di tempat ini proses pengolahan, pemasakan bahan baku hingga proses pengepakan di dalam dus," ucapnya.