Kentang untuk Penderita Asam Urat dan Rekomendasi Sayuran yang Perlu Dikonsumsi
ERA.id - Penderita asam urat perlu memperhatikan pilihan makanan yang dikonsumsi agar tidak memperparah gejala atau menyebabkan kambuh. Ada beberapa sayuran sehat yang aman dan baik bagi Anda yang mengalami masalah asam urat. Salah satunya disarankan konsumsi kentang untuk penderita asam urat.
Penyakit asam urat umumnya disebabkan oleh kebiasaan mengonsumsi makanan tinggi purin. Oleh karena itu penderita asam urat perlu menghindari jenis-jenis makanan yang mengandung banyak purin. Lantas mengapa kentang baik untuk penderita asam urat?
Mengapa Disarankan Kentang untuk Penderita Asam Urat?
Kentang menjadi salah satu sayuran yang paling disarankan untuk konsumsi penderita asam urat. Sayuran ini memiliki kandungan purin yang rendah sehingga aman bagi orang yang mengalami asam urat.
Dengan mengonsumsi kentang maka dapat menurunkan risiko serangan asam urat. Kentang juga mengandung vitamin B6 yang dapat meredakan nyeri dan bengkak karena asam urat. Selain itu, apabila diolah dengan benar, kentang juga tidak mengandung lemak, sodium, atau kolesterol.
Makanan yang Disarankan untuk Penderita Asam Urat
Selain kentang, ada sejumlah sayuran lainnya yang aman bagi penderita asam urat. Sayuran perlu dipilih oleh penderita asam urat harus memiliki kandungan purin yang rendah dan tinggi serat supaya tidak menimbulkan gejala-gejala berkaitan dengan masalah asam urat.
Berikut ini rekomendasi beberapa makanan yang aman dan baik untuk penderita asam urat:
Wortel
Sayuran lainnya yang dianjurkan untuk konsumsi penderita asam urat adalah wortel. Sayuran berwarna merah ini mengandung purin yang rendah dan menyimpan serat tinggi sehingga aman bagi penderita asam urat.
Kandungan serat dalam makanan dapat mendukung pencernaan berjalan baik dan memperlambat proses penyerapan nutrisi. Hal ini sangat membantu untuk menjaga kadar asam urat agar tetap rendah.
Seledri
Seledri juga termasuk sayuran yang aman untuk penderita asam urat. Sayuran ini mengandung banyak nutrisi seperti provitamin A, Vitamin B, Vitamin C, Kalsium, Magnesium, Fosfor, dan lainnya.
Selain itu, seledri juga bersifat farmakologis diuretik. Seledri dapat membantu menurunkan kadar asam urat melalui urin. Masyarakat Jepang sering mengonsumsi jus seledri untuk mengatasi masalah rematik dan asam urat.
Pare
Pare juga bisa menjadi pilihan konsumsi bagi orang yang mengalami asam urat. Sayuran berasa pahit ini memiliki beragam nutrisi, seperti kalsium, zat besi, fosfor, vitamin A, Vitamin C, dan lainnya. Beragam kandungan dari pare juga berperan untuk menurunkan kadar asam urat.
Brokoli
Brokoli juga termasuk sayuran rendah purin sehingga aman dikonsumsi oleh penderita asam urat. Sayuran hijau ini memiliki kandungan vitamin C dan antioksidan. Vitamin C berperan dalam membantu mengatasi serangan gout dengan cara menurunkan kadar asam urat dalam darah.
Kandungan antioksidan dalam brokoli juga dapat membantu melawan peradangan dalam tubuh. Selain itu, adanya antioksidan juga mampu mengatasi berbagai penyakit kronis seperti asam urat dan gout.
Terong
Penderita asam urat juga disarankan untuk mengonsumsi terong. Sayuran berwarna ungu ini memiliki kandungan purin yang rendah. Selain itu, terong juga bersifat alkaline atau sifat yang berlawanan dengan acidic (asam).
Mengonsumsi terong bisa membantu menetralisir kadar asam urat dalam darah. Sayuran ini juga menyimpan banyak antioksidan yang berguna untuk mengendalikan kadar gula darah dalam tubuh.
Tomat
Tomat juga tak boleh dilewatkan sebagai makanan untuk penderita asam urat. Sayuran ini memiliki kandungan antioksidan likopen yang bisa membantu mengontrol kadar asam urat dalam darah. Selain itu, tomat juga menyimpan beragam nutrisi seperti vitamin C, folat, vitamin K, dan potassium.
Paprika Merah
Pilihan sayuran lainnya yang direkomendasikan bagi penderita asam urat adalah paprika merah. Sayuran ini memiliki kandungan purin yang rendah sehingga aman dikonsumsi orang yang mengalami asam urat. Selain itu, paprika merah juga menyimpan antioksidan yang tinggi seperti vitamin E, likopen, dan beta karoten.
Demikianlah ulasan mengapa disarankan kentang untuk penderita asam urat. Selain kentang, penderita asam urat juga bisa mengonsumsi sejumlah sayuran di atas. Baca juga gejala asam urat dan kolesterol tinggi.
Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…