Nikita Mirzani Bongkar Aib Hamil di Luar Nikah Lolly di TV, Psikolog Menyorot

ERA.id - Belum lama ini Nikita Mirzani mencuri perhatian usai membongkar aib putrinya Laura Meizani alias Lolly di televisi, yang disebut hamil di luar nikah.

Hal tersebut disorot seorang psikolog yang juga aktif di media sosial, Lita Gading. Melalui akun TikToknya, Lita Gading menegur Komisi Penyiaran Indonesia yang meloloskan program televisi yang menayangkan Nikita Mirzani membongkar aib Lolly. Ia juga menyindir stasiun televisi yang menanyangkan hal tersebut.

“Saya itu nggak habis pikir ya, KPI ke mana. Masa stasiun TV mengungkapkan masalah-masalah aborsi, mengungkap masalah hamil duluan, pelihara laki-laki, pergaulan bebas, dan macam-macam lagi. Ke mana KPI?” tutur Lita Gading.

“TV swasta yang nasional sifatnya, tolonglah jangan yang kayak begini program-programnya yang kalian tayangkan. Emang nggak ada lagi program lain yang bisa diwawancarai gitu, yang nilainya edukasi,” tambahnya.

Lita Gading mengatakan bahwa membongkar aib dan ditayangkan di televisi nasional bisa berdampak pada kesehatan mental ke depannya.  

“Ini untuk kesehatan mental loh. Belum lagi jejak digital dan dampak psikologis yang akan terjadi pada anak yang kalian bully,” ucapnya.

Kemudian Lita Gading menegaskan bahwa aib tidak perlu diumbar, meski kenyataannya demikian. Ia juga diduga mengingatkan bahwa anak tetaplah darah daging sang ibu, yang diduga ditujukan pada Nikita Mirzani.

“Sekalipun benar, ini adalah aib. Simpan rapat-rapat, karena bagaimana pun juga anak adalah darah daging seorang ibu,” pungkas Lita Gading.  

Unggahan Lita Gading ini menuai banyak komentar dari netizen. Mereka setuju atas apa yang dibicarakan oleh psikolog tersebut. “Bener ih, kasihan banget jadi Lolly,” komentar netizen.

“Nah ini setuju, bagaimana pun Lolly masih anak-anak dan perlu dibimbing orang tua,” ucap yang lain.

“Setuju bgt ini,” tambah yang lainnya.