Aksi Jail Pasukan APD Tuksedo di Emmy Awards 2020, Nominator yang Kalah Malah Diledek

ERA.id - Pengalaman seru di Emmy Awards 2020 tak lepas dari beragam kejadian menarik yang terjadi selama digelar virtual dari Los Angeles, Amerika Serikat. Salah satu kejadian lucu ialah pasukan APD Tuksedo yang hadir dan meledek para nominator yang kalah. 

Ramy Youssef misalnya aktor yang ikut bersaing untuk kategori aktor terbaik dalam serial komedi kena imbas kejahilan pasukan APD Tuksedo. Saat pembacaan pemenang nominasi Aktor Terbaik Serial Komedi, dirinya kalah dari Eugene Levy. 

Menurut laporan NME, pihak Emmy Awards sudah menyiapkan tim APD Tuksedo di sekitar rumahnya untuk berjaga dan memberikan piala jika nama Youssef menang. Tetapi yang terjadi dirinya justru kalah dan jadi korban kejailan pasukan APD Tuksedo. 

“Ketika anda kalah Emmy,” tulisnya di Twitter, Senin (21/9/2020). 

Dari video yang dia bagikan terlihat seseorang memakai APD Tuksedo hitam dengan membawa piala Emmy Awards. Orang itu hanya melambaikan tangan ke arah Youssef dan kemudian pergi berlalu meninggalkan rumahnya.

 

Berbanding terbalik dengan pengalaman Youssef, Eugene Levy dan Catherine O’Hara justru menerima piala itu dari tim Emmy Awards secara langsung. O’Hara menerima piala untuk kategori Outstanding Lead Actress in a Comedy Series, sedangkan Levy untuk Lead Actor in a Comedy Series. 

Di ajang penghargaan ke-72 ini serial Schitt’s Creek berhasil mendominasi dan membawa pulang piala terbanyak dibanding yang lainnya. Bahkan serial ini memenangkan tujuh piala, termasuk kategori serial komedi terbaik. 

Selain itu aktris cantik Zendaya juga mengukir sejarah Emmy Awards berkat kemenangannya di kategori Aktris Drama Terbaik. Dia tercatat sebagai aktris termuda yang menerima penghargaan itu. 

Acara penghargaan Emmy Awards 2020 kali ini digelar secara virtual yang dipandu oleh Jimmy Kimmel dari Los Angeles, Amerika Serikat.