Rumah Sering Disatroni Fans, Agensi Rain Langsung Ambil Langkah Hukum
ERA.id - Musisi sekaligus aktor Rain lagi-lagi mengalami gangguan kurang mengenakan dari sekelompok fan tak bertanggung jawab. Menindak kejadian yang mengangam artisnya, Sublime Artist Agency bakal mengambil langkah hukum dan tindakan serius.
Menurut keterangan agensi, sasaeng yang mengganggu kenyamanan dan waktu istrahat Rain di rumah bukan pertama kalinya yang terjadi. Lewat keterangan resminya, fan pengganggu ini sudah berulang kali melakukan aksi nekat, mulai dari membunyikan bel hingga berteriak.
Atas insiden kurang mengenakan ini Sublime Artist Agency pun tak tinggal diam. Pihaknya akan mengambil tindakan hukum tanpa keringanan sedikit pun.
“Jika perilaku yang mengancam artis dan mengganggu privasinya terus berlanjut, kami akan mengambil semua tindakan hukum yang memungkinkan untuk melindungi artis kami baik secara mental maupun fisik,” demikian bunyi pernyataan Sublime Artist Agency.
Agensi yang menaungi Rain juga menegaskan ulah dari fan tak bertanggung jawab ini bukan cuma mengganggu Rain, tetapi juga mengganggu seluruh keluarganya di rumah serta tetangganya.
Apalagi Rain dan istrinya, Kim Tae Hee memiliki bayi perempuan yang otomatis kejadian itu sangat mengganggu jam tidur dan istirahatnya.
“Tidak akan ada keringanan hukuman atas tindakan yang merugikan artis kami dan keluarganya,” lanjut pernyataan agensi.
Untuk mendukung tindakan tegas dan langkah hukum, agensi juga menyisipkan sebuah foto dari perilaku sasaeng di depan rumah Rain.