Bikin Ngakak, Denny Siregar Singgung Toilet SD yang Mahal di Bekasi
ERA.id - Belakangan, toilet seharga ratusan juta rupiah di Kabupaten Bekasi viral karena dianggap bentuknya sangat jauh dari kesan mewah seperti anggaran yang digelontorkan pemerintah.
Hasilnya, influencer yang kerap menuai banyak pro dan kontra dalam konten yang ia buat, yakni Denny Siregar, menyinggung toilet tersebut. Banyak warganet yang menganggap satire dari Denny itu adalah hal yang lucu.
Bagaimana tidak, ia mengunggah berita viral soal toilet yang mahal di Bekasi itu, kemudian di slide kedua, ia mengunggah pula sebuah gambar yang unik. Bagaimana gambarnya?
Gambar itu adalah sebuah bangunan yang berdiri kokoh di tanah yang tandus. Tak jauh dari bangunan itu, tampak sebuah pohon dan tanaman. Di atasnya, ada langit yang biru serta beberapa awan.
Di bawah tanah dari bangunan yang sederhana tersebut, ada parkiran mobil yang mewah, motor, tempat penyimpanan roket antariksa, studio untuk membuat konten video, kamar, ruang kerja, dan lain-lain.
Sontak hal ini membuat warganet tertawa. Seperti yang ditulis akun Instagram @chandraadityan. "Anjer dalem tanah ada diskotik nya sama striptis kali nih," tulis Chandra disertai emot tertawa.
Tak hanya itu, akun @ipangprasraya juga ikut berkomentar. "Ngeri. Tambah 100jt lgi lah biar ada wahana bermain anak ya, wkwk," tulisnya.
Sekadar diketahui, beberapa sekolah di Kabupaten Bekasi memang sempat viral. Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Pemerintah Kabupaten Bekasi membuat toilet yang berharga ratusan juta, sementara pembangunannya sangat terlihat sederhana.
Sekolah yang dibuatkan toilet itu yakni SDN 01 Setiamulya, Kecamatan Tarumajaya. Diketahui, proyek tersebut memakan anggaran APBD Kabupaten Bekasi tahun anggaran 2020 senilai Rp197.800 juta.
Selain itu, SDN Sukaindah 03, Kecamatan Sukakarya, serta SD Negeri 04 Mangunjaya, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi juga kena jatah. Di tempat ini, toilet senilai Rp198.396 juta sudah jadi, walau sederhana dengan dua kamar dan dilengkapi wastafel.