Justin Bieber Rilis Album Baru Berjudul Justice, Catat Tanggal Rilisnya
ERA.id - Justin Bieber kejutkan penggemar dengan pengumuman album terbarunya. Ia akan merilis album bertajuk Justice pada 19 Maret mendatang.
Kabar bahagia bagi para Belibers (nama fan) di seluruh dunia. Pelantun “Holy”, Justin Bieber bakal merilis album terbaru dalam waktu dekat.
Berita ini disampaikan langsung olehnya melalui cuitan di Twitter, Sabtu (27/2/2021). Dari cuitannya itu suami Hailey Baldwin itu mengungkap detail dari album terbarunya.
“Di saat ada begitu banyak yang salah dengan bumi yang rusak ini, kita semua mendambakan kesembuhan dan keadilan untuk kemanusiaan,” cuit Bieber di Twitter.
Masih dalam cuitan yang sama, Bieber mengatakan dalam proses pembuatan albumnya ini ia ingin membuat semua orang yang mendengar musiknya merasa nyaman.
Tak hanya itu, musisi 28 tahun itu juga menegaskan dirinya ingin sekali terhubung satu sama lain agar tak merasa sendirian.
“Dalam membuat album ini, tujuan saya adalah membuat musik yang memberikan kenyamanan, untuk membuat lagu yang bisa membuat orang terhubung sehingga mereka tidak merasa sendirian,” ungkapnya.
Sepanjang kariernya dalam bermusik, peraih Grammy Awards itu mendedikasikan salah satu karyanya, Changes yang masuk ke nominasi Grammy Awards tahun lalu.
Lewat album itu, Bieber kembali mencuri perhatian dengan lagu hitnya, “Intention” yang ia bawakan bersama Quavo.
Prestasi Bieber sepanjang tahun 2020 tak berhenti sampai di situ saja. Selama pandemi, ia juga berhasil menghibur fan di seluruh dunia lewat penampilan musiknya di TikTok.
Saat itu mantan kekasih Selena Gomez itu membawakan sejumlah lagu yang ada di album Journals. Dari penampilannya itu, ia berhasil mengumpulkan 4 juta penonton di seluruh dunia.
“Musik adalah cara yang bagus untuk mengingatkan satu sama lain bahwa kita tidak sendiri. Musik bisa menjadi cara untuk berhubungan satu sama lain dan berhubungan satu sama lain,” tegas Bieber.
Pemilihan judul Justice untuk album terbaru Bieber ini diangkat dari banyaknya fenomena dan kejadian di dunia, terutama tentang keadilan, penderitaan, dan rasa sakit yang timbul akibat itu semua.
Melalui musik, kata Bieber, ia akan menyelesaikan ketidakadilan itu lewat musik. Dengan hal itu, ia yakin bisa saling menguatkan satu sama lain.
“Saya tahu bahwa jika kita semua melakukan bagian kita dengan menggunakan karunia kita untuk melayani bumi ini, dan satu sama lain, maka kita semakin dekat untuk bersatu,” ujarnya.
Bieber melanjutkan, “Saya melakukan sebagian kecil. Bagianku. Saya ingin melanjutkan percakapan tentang seperti apa keadilan itu sehingga kita dapat terus menyembuhkan,”
Lebih lanjut, album Justice yang akan rilis pada 19 Maret 2021 ini akan berisikan sejumlah lagu hit yang sebelumnya sudah dirilis olehnya. Di antara lagu-lagu itu adalah “Holy”, “Lonely”, dan juga “Anyone”.