Isu Gibran ke Jateng atau DKI 1, Giring Ganesha: Kita Lihat Surveinya Gimana

ERA.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Soal wacana Gibran maju untuk bertarung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta, Giring memberikan dukungan sepenuhnya.

"Kalau kita balik lagi, surveinya gimana. Di Jateng surveinya juga oke," kata Giring usai pertemuan.

Saat ditanya apakah dalam pertemuan ini keduanya membahas mengenai Pilgub DKI Jakarta, Giring mengaku banyak hal yang dibicarakan. Namun DKI Jakarta bukan salah satunya.

"Mas Gibran ini luar biasa konsisten, ngomongin Solo terus, Solo sudah bisa ini, Solo sudah bisa itu. Salut banget," katanya.

Ia meyakini Gibran bekerja dengan baik untuk memimpin kota Solo, termasuk jika dia menjabat di manapun. Menurutnya Gibran sudah bekerja dengan baik untuk rakyat, dan tentunya ia mendapat dukungan baik dari PSI.

"Mas Gibran selalu membuka pintu untuk PSI. Selalu berkabar," ucapnya.

Sementara Gibran mengaku tidak banyak membicarakan mengenai politik dengan Giring Ganesha. "Ada dikit, tapi fokus gaweyan sik neng Solo (bekerja untuk Solo dulu). Covid-19, vaksin booster, vaksin anak," kata Gibran.

Terkait banyaknya dukungan untuknya agar berpartisipasi dalam pemilihan gubernur (pilgub), Gibran menyatakan 2024 masih lama. Ia fokus dulu bekerja untuk Solo. Saat ditanya memilih mana antara DKI Jakarta atau Jawa Tengah, Gibran konsisten menjawab fokus di Solo.

"Nggak pilih mana-mana. Fokus di Solo," ucapnya.

Kami juga pernah menulis soal Jawab Kritik Giring Soal Lokasi Formula E, Ketua Pelaksana: Enggak Peduli Politik, Ambil Kritikannya Saja Kamu bisa baca di sini

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!