Ingat Angelina Sondakh? Dulu Kader Demokrat dan Ditangkap Korupsi, Kini Tinggalkan Politik dan Jadi Guru Ngaji

| 17 Dec 2021 11:02
Ingat Angelina Sondakh? Dulu Kader Demokrat dan Ditangkap Korupsi, Kini Tinggalkan Politik dan Jadi Guru Ngaji
Angelina Sondakh saat mengikuti Salat Idul Fitri tahun 2019, di Lapas Pondok Bambu. (ANTARA)

ERA.id - Usai berkasus dalam partai Demokrat dan dipenjara, hidup Angelina Sondakh berubah. Gerakan politik praktis dalam partai ia tinggalkan.

Angie, sapaan perempuan ini, diketahui menjalani laku spritual yang menarik. Usai memilih mualaf, memakai hijab, kini ia dikabarkan menjadi guru ngaji.

Perempuan yang lahir 28 Desember 1977 ini, tidak mualaf saat dipenjara. Ia mengambil keputusan pindah agama ke Islam, sewaktu masih berhubungan dengan mendiang Adjie Massaid, suaminya, pada 2008 silam.

Setahun setelahnyam mantan Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat ini, pada April 2009, menikah dengan Adjie dan dikaruniai putra bernama Keanu Jabaar Massaid.

Saat Adjie meninggal pada 5 Februari 2011 silam, Anggie mendapatkan tekanan yang luar biasa. Ia sempat terjerat kasus korupsi dalam partai besutan presiden ke-5 dan 6, SBY, yaitu Demokrat.

Angie divonis turut bermain dalam kasus korupsi Wisma Atlet Jakabaring, Palembang.

Saat momen itulah, muncul kabar tak sedap kalau ia pindah agama lagi. Namun, ia mengklarifikasi kalau ia masih memeluk Islam.

Menanggapi isu miring itu pula, perempuan yang pernah menjadi Pemenang putri Indonesia tahun 2001 bilang, kalau semua kabar negatif yang menimpanya adalah penghapusan dosa-dosanya.

"Subhanallah, kata Allah cara untuk membersihkan dosa kita pertama lewat musibah dan melalui fitnah orang lain," tutur Angelina sebelum sidang di Pengadilan Tipikor, Kuningan, Jakarta Selatan, November 2012 lalu.

"Saya menerima kalau Allah membersihkan dosa-dosa saya melalui fitnah orang lain. Saya sering nonton ustaz Yusuf Mansur setiap pagi, kalau perjalanan hidup kita ini tersendat-sendat selesaikanlah urusanmu dengan Allah, salat lima waktu, jalankan yang sunah. Kalau ada yang memfitnah maafkan, ayah saya juga selalu berpesan seperti itu," jelasnya.

Tak lama usai berkomentar, putri dari Lucky Sondakh ini mengubah penampilannya. Ia menutup aurat dan berhijab pada tahun 2015 lalu.

Saat ditahan, ia dikabarkan mengajar Al-Quran alias jadi guru ngaji di Rutan Pondok Bambu. Ustaz Yusuf Mansyur juga bilang, Angie hafal hingga 5 juz Al-Quran.

Adapun soal hukumannya, pada 2022 mendatang, Angie akan bebas dari penjara. Saat ditanya, apakah bakal terjun ke dunia politik lagi? Jawabannya, tidak.

"Saya ingin jadi petani. Saya ingin bebas dan ingin menjalani profesi dengan bertani jika sudah bebas nanti," janji Angie dikutip dari Tribunnews.

Rekomendasi