Jarang Diketahui, Ternyata Ini Nama Asli Mulan Jameela

| 09 Mar 2022 10:39
Jarang Diketahui, Ternyata Ini Nama Asli Mulan Jameela
Mulan Jameela (DPR)

ERA.id - Banyak orang yang belum tahu siapa nama asli Mulan Jameela. Tiba-tiba saja, ia datang memeriahkan blantika musik Indonesia dengan suara khasnya.

Dulu, perempuan yang lahir pada 23 Agustus 1979 ini, ngetop dengan nama panggung Mulan Kwok. Waktu itu, ia masih mendampingi mantan istri Ahmad Dhani, Maia Estianty dalam duo Ratu.

Asal tahu saja, pada awal kariernya, tahun 1997, Mulan menggunakan nama panggung Wulan Ardina. Kemudian, saat menjadi vokalis Ratu, pada dekade 2000-an, ia mengganti namanya menjadi Mulan Kwok.

Setelah mundur dari Ratu pada tahun 2007, Mulan merilis album bertajuk Mulan Jameela pada tahun 2008, yang memantapkan posisinya sebagai salah satu penyanyi paling populer di Indonesia.

Tak lama, ia dinikahi Dhani. Usai pentolan band Dewa 19 itu resmi bercerai dengan Maia. Saat itu, Mulan perlahan-lahan mengubah penampilannya menjadi lebih tertutup dan berkarier secara profesional di bidang politik.

Untuk diketahui, Mulan lolos melalui Dapil Jawa Barat XI menjadi anggota DPR RI Masa Bakti 2019-2024.

Lalu siapa sebenarnya nama asli Mulan? Belakangan diketahui, namanya penuh unsur kedaerahan khas Jawa, yakni Raden Terry Tantri Wulansari.

Walau sudah menjajaki karier di dunia politik, Mulan masih peduli dengan musik. Buktinya, ia memperingati Hari Musik Nasional yang jatuh pada 9 Maret hari ini, sebagai bentuk apresiasi terhadap karya musik.

"Ini merupakan apresiasi negara terhadap musik terutama musik Indonesia dan itu dapat meningkatkan adrenalin bagi kami para musisi untuk terus berkarya," ujar Mulan, Rabu (9/3/2022).

Menurut Mulan, musik tidak bisa dipisahkan dari kehidupan masyarakat sebab merupakan bahasa universal yang dapat menyatukan segala macam perbedaan.

"Sangat penting untuk memperingati Hari Musik Nasional, karena musik itu adalah bagian dari keseharian masyarakat semua di berbagai elemen kehidupan. Musik dapat menyatukan perbedaan, apapun itu," kata Anggota DPR RI Komisi VII itu.

Rekomendasi