ERA.id - Insiden kecelakaan pengendara sepeda motor kontra truk tangki di Jalan Kapten Sumarsono, Dusun II, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, menyebabkan seorang remaja putri tewas di lokasi kejadian, Jumat (5/8/2022).
Korban bernama Suri Farina (18) warga Jalan Veteran, Dusun V, Desa Manunggal, Kecamatan Labuhan Deli. Korban seketika tewas usai mengalami luka di bagian kepala.
Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan, Iptu R. Handoko menerangkan kecelakaan itu bermula saat sepeda motor yang dikemudikan korban membawa dua orang penumpang melaju dari arah Simpang Karya Helvetia menuju Simpang Kapten Sumarsono (simpang KFC, red) sekira pukul 06.45 WIB.
"Sesampainya di lokasi kejadian, korban mencoba mendahului kendaraan di depan tepat dari arah kanan namun diduga sepeda motor menyenggol kendaraan yang didahului sehingga sepeda motor oleng ke kanan dan masuk ke badan jalan lain," terangnya.
Lanjut Handoko, di saat bersamaan melaju mobil tangki bernomor polisi BK 8572 XB yang datang dari arah berlawanan hingga kecelakaan pun tak terelakan.
"Pengemudi sepeda motor meninggal dunia di lokasi. Selanjutnya di bawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pringadi Medan untuk keperluan visum," tambahnya.
Sementara, kedua penumpang sepeda motor M. Darwis Pratama dan Dini Aulia terpaksa dilarikan ke rumah sakit terdekat setelah mengalami luka serius. Saat ini keduanya tengah menjalani perawatan intensif di RSU Sinar Husni.
Handoko menambahkan pihaknya juga telah mengamankan sejumlah barang bukti sepeda motor dan mobil truk tangki. Selain itu, pihaknya juga telah mengamankan sopir truk tangki berinsial MS (39) ke Mapolsek Medan Labuhan.
"Saat ini kasus sedang dalam proses penyelidikan," pungkasnya.
Teks foto: Kecelakaan sepeda motor kontra truk tangki di Jalan Kapten Sumarsono, Dusun II, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (5/8/2022).