Capaian Medali Emas Indonesia Terbanyak Sepanjang Sejarah ASEAN Para Games Digelar

| 07 Aug 2022 17:10
Capaian Medali Emas Indonesia Terbanyak Sepanjang Sejarah ASEAN Para Games Digelar
Menpora Zainuddin Amali usai mnghadiri Closing Ceremony ASEAN Para Games 2022 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (6/8/2022). (Amalia P/ ERA)

ERA.id - Indonesia menjadi juara umum dalam pelaksanaan ASEAN Para Games 2022 ini. Totalnya yakni 426 medali dengan rincian 175 medali emas, 144 medali perak dan 107 medali perunggu.

Untuk capaian medali emas ini, merupakan capaian paling banyak sepanjang sejarah pelaksanaan ASEAN Para Games 2022. Hal ini disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) usai Closing Ceremony ASEAN Para Games 2022 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (6/8/2022) malam.

Ia menyampaikan bahwa Indonesia patut bersyukur dengan diselesaikannya gelaran ASEAN Para Games 2022. Apalagi Indonesia menjadi juara umum dengan perolehan medali emas 175 keping, perak 144 keping dan perunggu 107 keping.

"Kegiatan ini telah sukses digelar dengan melibatkan 1.907 orang yang terdiri 1.248 atlet dan 658 official dengan mempertandingkan 14 cabor (cabang olahraga) dan 407 nomor," katanya.

Dari data yang disampaikannya, capaian medali emas ini merupakan yang terbanyak sepanjang acara ASEAN Para Games digelar. "Sejak ASEAN Para Games Malaysia 2001 lalu, ini merupakan capaian medali (emas) terbanyak," katanya.

Kegiatan ini dipersiapkan dalam waktu singkat, hanya empat atau lima bulan saja. Namun Indonesia sudah berpengalaman, sebab Indonesia sudah sukses menjadi tuan rumah Asian Games dan ASEAN Games beberapa waktu lalu.

"Keberhasilan acara ini merupakan gotong-royong bersama. Saya mengucapkan terima kasih pada menteri kabinet Indonesia Maju yang membantu gotong royong bersama, terima kasih juga pada pemerintah daerah, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan pemerintah daerah di provinsi Jawa Tengah," ucapnya.

Secara khusus Zainuddin Amali juga menyampaikan apresiasi dan terimakasih pada Indonesian National Paralympic Organizing Comittee (INASPOC) yang telah menjadi panitia. Serta Ketua National Paralympic Comittee (NPC) Senny Marbun.

"Terima kasih pada Ketua INASPOC yang sudah penuh dedikasi dan bertanggung jawab dalam acara ini. Termasuk pada Ketua NPC Senny Marbun dan CdM (Chief de Mission) Indonesia Andi Herman yang telah melampaui dari 104 medali, melesat ke atas menjadi 175 medali," katanya.

Rekomendasi