ERA.id - Pemerintah Kota Makassar, Sulawesi Selatan, menambah 20 mobil angkutan sampah untuk memperkuat mobilitas 192 armada serupa lainnya di daerah tersebut.
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengatakan penambahan 20 mobil Truk Angkutan Sampah Kita (Tangkasaki) untuk mengoptimalkan pelayanan kebersihan.
"Banyak rencana besar yang akan kita lakukan, salah satunya adalah Pengelolaan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL) di mana sampah dari rumah tangga dan TPA bisa langsung dikelola," ujar Danny Pomanto, sapaannya, Senin (9/1/2023) kemarin.
Danny mengatakan, salah satu keluhan masyarakat masalah persampahan yang masih banyak tidak terakomodasi. Makanya pihaknya kemudian merencanakan penambahan armada untuk mengoptimalkan pelayanan kebersihan, agar sampah rumah tangga bisa diangkut tanpa harus menunggu keesokan harinya.
Dia menerangkan armada Tangkasaki yang baru itu sudah dilengkapi dengan teknologi hidrolik agar lebih mudah bagi petugas kebersihan dalam menurunkan sampah.
Untuk distribusi, katanya, masih akan didiskusikan kecamatan mana yang lebih banyak membutuhkan. "20 unit ini kami akan bagi sesuai kebutuhan sambil kita tunggu selesai, 192 unit yang diremajakan. Anggaran ada hanya pengelolaannya masih perlu diefektifkan," katanya.
Dia juga memerintahkan setiap camat memperhatikan para petugas kebersihan yang mengoperasikan unit Tangkasaki, antara lain menyangkut pakaian, sepatu yang aman, dan BPJS.
itu perlu dilakukan sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kota Makassar dalam menunjang pekerjaan yang dilakukan para petugas kebersihan.
"Seragamnya harus ditambah agar tidak tiap hari itu saja dipakai, nanti kena penyakit kulit. Minimal tiga pasang. BPJS-nya tolong diperhatikan, sepatunya harus 'safety' (aman) agar bisa bekerja dengan aman, meminimalisir terjadinya kondisi yang tidak diinginkan," tuturnya.
Danny berharap, lewat penataan total persampahan, bisa menjadikan kebersihan daerah setempat lebih baik. Ia mengimbau masyarakat tetap menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah di sembarang tempat.
"Masyarakat saya harap bisa disiplin untuk membuang sampah pada tempatnya. Apalagi di area kaki lima. Kaki lima juga harus perhatikan sampah jualannya, harus dibersihkan," ucapnya.