Kawasan Wisata di Jabar Bakal Dipadati Pengunjung Akhir Pekan Ini, Ridwan Kamil Minta Pengelola Antisipasi

| 26 Apr 2023 23:31
Kawasan Wisata di Jabar Bakal Dipadati Pengunjung Akhir Pekan Ini, Ridwan Kamil Minta Pengelola Antisipasi
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat ditemui di Padalarang, Bandung Barat (Reza Deny/Era.id)

ERA.id - Kepadatan arus lalu lintas di kawasan objek wisata dan jalur arus balik mudik lebaran 2023 berpotensi terjadi akhir pekan ini di wilayah Jawa Barat.

Pasalnya, libur panjang akhir pekan ini berdekatan dengan akhir cuti bersama Idul Fitri 1444 Hijriah yang baru saja berakhir. Sehingga tak menutup kemungkinan masih ada masyarakat yang baru kembali dari kampung halamannya maupun berwisata pada akhir pekan ini.

"Kemungkinan di weekend ini akan lebih banyak lagi orang yang mau wisata ke Jawa Barat. Tidak masalah, silakan saja," kata Ridwan Kamil saat ditemui di Padalarang, Bandung Barat pada Rabu (26/4/2023).

Dia mengatakan, akhir pekan ini diperkirakan bercampur antara wisatawan dengan pemudik yang menunda arus balik sehingga potensi kepadatan di jalan raya dan kawasan wisata akan terjadi lebih dari saat momen libur Lebaran.

"Hanya saja arusnya akan tergabung dengan orang yang menunda pulang di arus balik kemarin. Mungkin Rabu, Kamis, dan Jumat ini relatif landai," ujar Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil juga menyoroti kemacetan parah di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor. Dia mengatakan kemacetan di kawasan tersebut memang paling parah sepanjang libur lebaran tahun ini.

Hal itu menurutnya dikarenakan tidak sesuai antara kapasitas jalan dengan kendaraan yang melintas di kawasan puncak. "Di Jabar yang viral kemacetan paling parah terjadi hanya di Puncak (Bogor). Itu karena Puncak ini biasanya kapasitas kendaraan hanya 30 ribuan, kemarin bisa sampai 120 ribuan," ungkap Ridwan Kamil.

Kendati demikian, lonjakan wisatawan pada momen libur lebaran dari tahun ke tahun, menjadi hukum alam yang tak akan terelakkan lagi.

"Untuk lonjakan wisatawan di tahun ini pasti, itu manusiawi dan sudah hukum alam. Makanya sudah kita persiapkan juga, misalnya kepolisian dibagi ada yang jaga lalin dan destinasi. Sementara sejauh ini semua terpantau aman terkendali," tutur Ridwan Kamil.

Rekomendasi