ERA.id - Ratusan rumah di Desa Ciomas Rahayu, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor porak-poranda akibat angin puting beliung yang terjadi pada Selasa (31/10/2023) sore.
Bahkan ada rumah mewah di Desa Ciomas Rahayu yang gentingnya menganga dan sangat membahayakan.
Sementara itu, Kepala Desa Ciomas Rahayu Selih Silih Watu, menjelaskan Untuk yang kena bencana puting beliung sampai saat ini yang terdata sekitar diangka 200 rumah yang tersebar di 15 RW.
Rata-rata kerusakannya lebih ke dominan atap rumah yang terbawa dan pohon yang tumbang.
"Kalau kami sifatnya hanya mendata ya pak, mengakomodir warga yang kena terdampak dan kami juga sudah laporan ke dinas DKPP, BPBD, jadi sekarnag sedang diadakan assesment," kata Selih.
Tak hanya kerusakan rumah, lanjut Selih kejadian puting beliung sendiri mengakibatkan satu warga terluka karena tertimpa atap. "Tapi saya sudah tangani sudah di bawa ke rumah sakit jadi sudah aman," tutup Selih.