Viral Aksi Pengendara Motor di Surabaya Ketuk Pintu Kaca Mobil Minta-Minta Duit, Satpol PP Cari Pelaku

| 16 Dec 2023 20:44
Viral Aksi Pengendara Motor di Surabaya Ketuk Pintu Kaca Mobil Minta-Minta Duit, Satpol PP Cari Pelaku
Tangkapan layar Instagram @Ini_Surabaya

ERA.id - Pengendara motor ini meresahkan warga Surabaya karena mengetuk kaca mobil-mobil di Jalanan dengan meminta sejumlah uang hingga viral di media sosial.

Hal itu viralnya video yang beredar di medsos dan diunggah oleh akun instagram @ini_Surabaya. Dalam rekaman video itu aksi pengendara motor itu disebut berada kawasan MERR dan di Jalan Dr Soetomo, Surabaya.

Tak hanya itu saja, pengendara ini diketahui berulang kali melakukan aksinya yang sebelumnya juga terekam di Jalan Polisi Istimewa.

Dalam rekaman video itu juga memperlihatkan salah satu pengemudi mobil mengeluarkan sejumlah uang, sembari membuka sedikit kacanya. Video itu tampak terpotong dan pengendara motor yang memakai helm bewarna biru itu  langsung meninggalkan lokasi.

"Minta uang Rp98 ribu, adek saya mau melahirkan katanya. Jangan dikasih seharusnya," kata wanita dalam video yang diunggah, Kamis (14/12/2023), lalu.

Menanggapi hal itu, Kepala Satpol PP Surabaya, Muhammad Fikser mengatakan, telah melihat video aksi meresahkan tersebut. Saat ini, pihaknya juga tengah mencari pelaku yang terekam.

"Kita sudah tahu, kita tahunya dari media sosial," kata Fikser, saat dihubungi ERA.id, Sabtu (16/12/2023).

Sebab itu, Fikser meminta bantuan kepada masyarakat, agar segera melapor jika bertemu kasus tersebut. Nantinya, petugas akan langsung ke lokasi untuk menangkap pelaku.

"Saran kami, kalau ada warga yang (menjadi korban) begitu, bisa hubungi (command center) 112. Biat kita tahu lokasinya (pelaku) sehingga kita bisa merapat ke lokasi," tutupnya.

Fikser menegaskan dirinya telah memerintahkan anggota Satpol PP agar memperhatikan pengendara sepeda motor yang tingkahnya mencurigakan. Namun, pelaku hingga sekarang masih belum ditemukan.

"Kita sudah sebar fotonya (pelaku) di media sosial, kita juga berjaga dan berputar-putar ke setiap perempatan kita mengawasi . Tapi perempatan ini banyak dan pelaku pindah-pindah," jelasnya.

Lebih lanjut Fikser meminta bantuan kepada masyarakat, agar segera melapor jika bertemu kasus tersebut. Nantinya, petugas akan langsung ke lokasi untuk menangkap pelaku.

"Saran kami, kalau ada warga yang (menjadi korban) begitu, bisa hubungi (command center) 112. Biat kita tahu lokasinya (pelaku) sehingga kita bisa merapat ke lokasi," tutupnya.

Rekomendasi