Prabowo-Gibran Menang Telak di TPS Khofifah di Surabaya

| 14 Feb 2024 17:05
Prabowo-Gibran Menang Telak di TPS Khofifah di Surabaya
Ketua KPPS TPS 031 Jemursari Maberur. (ERA/Puan Ramadhan)

ERA.id - Pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang telak di TPS 031 Jemursari, Wonocolo, Surabaya, tempat Khofifah Indar Parawansa mencoblos.

Dalam hasil perhitungan Kelompok Penyelenggara Perhitungan Suara (KPPS) di TPS tersebut, Prabowo-Gibran mendapat 144 suara. Jumlah tersebut jauh lebih tinggi ketimbang paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

“Hasilnya untuk urut 1 sebanyak 61 suara, nomor urut 2 sebanyak 144, dan nomor urut 3 sebanyak 35 suara. Sementara suara yang tidak sah sebanyak 13,” kata Ketua KPPS TPS 031 Jemursari Maberur, kepada awak media, Rabu (13/2/2024).

Maberur menyebutkan dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) 297, hanya 253 suara yang sah terhitung, sedangkan yang lainnya Golput.

“Untuk ini nanti setelah kita hitung kita berita acara terlebih dahulu, nanti kami setorkan ke PPS Kecamatan,” ujarnya.

Lebib lanjut, Maberur menyampaikan bahwa keunggulan suara Prabowo-Gibran tidak mengagegtkan dirinya. Lantaran kawasan TPS tersebut memang markas Jurkamnas Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, Khofifah Indar Parawansa.

Sebelumnya, Khofifah yang saat ini menjadi mantan Gubernur Jawa Timur yang baru saja mengakhiri jabatannya periode 2019-2024 itu datang bersama ketiga putranya ke lokasi TPS. Mereka datang sekitar pukul 09.54 WIB.

Khofifah yang juga merupakan anggota TKN Prabowo-Gibran juga optimis bahwa paslon nomor urut 2 bisa menang dalam sekali putaran.

“Masing-masing sudah melakukan kampanye. Saya senagai bagian TKN 02 kemenangan signifikan untuk sekali putar,” terangnya.

Rekomendasi