Angin Kencang, Pohon Asam Tumbang dan Timpa Pengendara Motor Hingga Tewas

| 11 Mar 2021 09:32
Angin Kencang, Pohon Asam Tumbang dan Timpa Pengendara Motor Hingga Tewas
Pengendara motor yang ditimpa pohon asam di Maros, Sulsel

ERA.id - Seorang pengendara sepeda motor tewas usai tertimpa pohon besar saat melintas di Jalan Poros Bone-Maros tepatnya Desa Labuaja, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Rabu (10/3/2021) kemarin.

Pria yang mengenakan jas hujan plastik berwarna hijau dan memakai helm merah ini diketahui bernama Andi Ardas Rasyid (47) warga Desa Mattampalie, Kecamatan Lamuru, Kabupaten Bone. 

Berdasarkan informasi dari Koordinator Lapangan (Korlap) BPBD Kabupaten Maros Adi mengungkapkan, korban mengalami luka parah pada bagian kepala dan lehernya.

Kata Adi, pengendara sepeda motor bernomor polisi DW 6372 EK yang tewas itu usai ditimpa pohon asam, langsung dilarikan ke puskesmas menggunakan mobil ambulans. 

Adi menambahkan, korban sempat berhenti di jalanan usai angin dan hujan terjadi. Saat berhenti itulah, pohon langsung tumbang ke jalan dan mengenai tubuh korban serta motornya.

Diketahui, beberapa daerah wilayah Suawesi Selatan terus diguyur hujan deras disertai angin kencang. Bahkan, sejumlah wilayah tergenang dan banjir hingga ke pemukiman warga.

Rekomendasi