Mahasiswa S2 ITB Ditemukan Bunuh Diri, Polisi Temukan Sepucuk Surat

| 23 Aug 2021 15:00
Mahasiswa S2 ITB Ditemukan Bunuh Diri, Polisi Temukan Sepucuk Surat
Ilustrasi garis polisi. (Foto: Unsplash)

ERA.id - Mahasiswa ITB S2 Teknik Sipil ditemukan bunuh diri di dalam kamar kos yang berada di kawasan Coblong, Jalan Cisitu Indah, Kota Bandung, Minggu (22/8/2021).

Dalam penelusuran yang dilakukan kepolisian, mahasiswa siswa yang bunuh diri berinisial AN dan berasal dari Madura.

"Berdasarkan keterangan yang kami dapat dari petugas setempat, AN ditemukan sudah tak bernyawa dalam kondisi tergantung, bersamaan dengan ditemukannya AN, kami juga menemukan sepucuk surat yang diduga adalah surat wasiat yang dibuat AN sebelum mengakhiri hidupnya," papar ujar Kasatreskrim Polrestabes Bandung Rudy Trihandoyo saat dikonfirmasi oleh Era.id, Senin (23/8/2021).

Dari penelesuruan tersebut, AN merupakan mahasiswa S2 angkatan 2018 prodi Struktur Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan, Institut Teknologi Bandung.

"Menurut keterangan saksi, korban melakukan aksi nekatnya sekitar pukul 04.00 dini hari, pasalnya dikatakan oleh saksi, korban masih terlihat berkeliaran pada malam hari," jelas Rudy.

Saat ini, jenazah telah dilimpahkan ke pihak keluarga yang tinggal di Bandung. Berdasarkan informasi terbaru, jenazah akan dibawa ke daerah asalnya Madura.

Rekomendasi