Penampilan Gibran Pakai Kalung Bandul Rajamala: Beli di UMKM Rp35 Ribu

| 08 Dec 2021 18:07
Penampilan Gibran Pakai Kalung Bandul Rajamala: Beli di UMKM Rp35 Ribu
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (Amalia Putri/era.id)

ERA.id - Penampilan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka selalu menjadi sorotan. Dalam pertemuannya dengan Pangeran Mangkunegaran GPH Bhre Cakrahutama Wira Sudjiwo Gibran berpenampilan dengan mengenakan kalung dengan bandul kepala Rajamala.

Saat ditanya terkait penampilannya yang menggunakan kalung, Gibran mengatakan jika dirinya membeli dari salah satu kenalannya.

”Nglarisi UMKM, ini buatan UMKM Kota Solo, Mas Gogon. Harganya Rp35 ribu,” kata Gibran saat ditemui di Balai Kota Solo, Rabu (8/12/2021).

Ia menceritakan bahwa dirinya membeli wayang kulit dan beberapa barang lain saat seniman yang bernama Gogon pameran. Dalam kesempatan ini Gibran juga tertarik dengan kalung bergambar Rajamala ini.

Sebagai informasi Rajamala merupakan salah satu tokoh dalam pewayangan. Sementara di kota Solo sendiri, ada perahu bersejarah dengan simbol Rajamala ini yang ditempatkan di Museum Radya Pustaka.

Selain kalung dan aksesoris, Gibran juga aktif membeli barang-barang produksi dari UMKM. Biasanya dirinya paling menyukai batik dan makanan.

”Sengaja memang beli di UMKM, biasanya batik, makanan-makanan,” katanya.

Barang-barang dari UMKM ini biasanya dipakai sendiri oleh Gibran. Termasuk saat dirinya membeli makanan, biasanya Gibran membelinya untuk konsumsi pribadi.

”Ya dipakai sendiri, dimakan sendiri,” katanya.

Saat ditanya apakah dirinya akan mengenalkan produk UMKM ini pada para tamu VIP dan kepala daerah yang bertemu dengannya, Gibran tertarik dengan hal itu.

”Biasanya saya belikan sendiri juga. Kalau Rajamala ini nanti bisa untuk souvenir tamu. Makanya saya pakai dulu, saya ramaikan dulu, biar bisa di share di medsos untuk promosi,” katanya.

Rekomendasi