Ngeri, 52 Warga Madina Keracunan Gas Beracun, Diduga dari Pipa PT SMGP yang Bocor

| 07 Mar 2022 14:33
Ngeri, 52 Warga Madina Keracunan Gas Beracun, Diduga dari Pipa PT SMGP yang Bocor
Ilustrasi pasien keracunan (Antara)

ERA.id - Sebanyak 52 warga di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, mengalami keracunan dan harus dilarikan ke rumah sakit, Minggu (6/3/2022) sore.

Keracunan puluhan warga tersebut diduga akibat gas beracun yang bocor dari PT Sorik Marapi Geothermal Power (SMGP) di Desa Sibanggor, Kecamatan Puncak Sorik Marapi, Madina.

"Ada yang masih di rumah sakit dan ada yang sudah pulang," kata Kapolres Mandailing Natal AKBP H M Reza Chairul, Senin (7/3/2022).

AKBP Reza mengatakan peristiwa keracunan warga itu terjadi pada sore hari. Sejumlah warga yang terpapar gas beracun langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.

"Kejadiannya (keracunan gas) sekitar pukul 16.30 WIB. Ada 52 orang dirawat di rumah sakit," jelasnya.

Seperti diketahui, kasus warga keracunan diduga akibat gas bocor yang berada di area PT SMGP pernah terjadi pada 25 Januari 2021 lalu.

Akibat kejadian ini, lima warga meninggal dunia sedangkan puluhan orang lainnya terpaksa harus dirawat.

Rekomendasi