ERA.id - Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Timur Hadi Mulyadi dalam perjalanan ke Bandara Sepinggan Balikpapan, singgah melihat kondisi penumpang dan pengemudi Avanza KT 1226 NH yang terbalik di Km 48 Tol Balikpapan-Samarinda, Rabu (20/4/2022).
Terlihat ada 7 orang, satunya anak-anak, duduk di jalan di tepi mobil yang terbalik. Semua korban hanya luka-luka ringan. Dipastikan kemudian kejadian ini adalah kecelakaan tunggal.
Wagub Hadi mendatangi dan menanyakan kondisi korban sambil menunggu pertolongan ambulans dan petugas tol.
“Sabar ya, kecelakaan ini diambil hikmahnya, dan semuanya selamat, mudah-mudahan semuanya aman, setelah diobati bisa kembali melanjutkan perjalanan,” kata Wagub Hadi.
Ia juga mengingatkan agar sopir tak segan istirahat bila mengantuk karena dengan istirahat maka sopir bisa kembali segar dan bisa kembali konsentrasi.
“Kalau memang terasa mengantuk, sebaiknya perjalanan jangan dilanjutkan, istirahat sebentar biar terlambat sedikit tetapi semuanya selamat, dari pada cepat akhirnya terjadi musibah. seperti ini,” pesan Wagub.
Tak lama berselang petugas tol dan petugas medis bersama ambulans datang ke lokasi kecelakaan. Seluruh korban dievakuasi ke rumah sakit di Samboja.
Wagub Hadi Mulyadi juga segera melanjutkan perjalan menuju Bandara Sepinggan, untuk lanjut ke Jakarta dalam rangka dinas.
Menurut Humas PT Jasamarga Balikpapan-Samarinda Himajaya, perusahaan yang mengelola Jalan Tol Balikpapan-Samarinda, Avanza tersebut masuk tol dari Gerbang Palaran dan melaju ke arah Balikpapan, atau searah dengan rombongan Wagub.
“Ada dua orang yang terluka dari kejadian ini, dan sudah dirawat semua,” kata Hima.
Menurut Direktur Lalu Lintas Polda Kaltim Kombes Singgamata, mengantuk memang menjadi sebab utama sejumlah kecelakaan di jalan tol Balikpapan-Samarinda. Karena itu juga para sopir selalu diingatkan untuk istirahat bila memang sudah merasa lelah dan mengantuk.