Aksi Anggota DPRD PKB se-Banten Sumbang Rp200 Juta Bantu Pembangunan Institut NU

| 25 Apr 2022 18:32
Aksi Anggota DPRD PKB se-Banten Sumbang Rp200 Juta Bantu Pembangunan Institut NU
Pemberian bantuan dana PKB ke PWNU Banten untuk pembangunan INUBA.

ERA.id - Anggota DPRD Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) se-Banten memberikan dukungan dan bantuan untuk pembangunan Institut Nahdlatul Ulama Banten (INUBA). Sebagai bentuk dukungan terkumpul Rp200 juta dari iuran wakil rakyat itu.

"Sebagai bentuk dukungan, kami memberikan bantuan dana sebesar Rp200 juta untuk pembangunan Institut Nahdlatul Ulama Banten," kata Ketua DPW PKB Banten, Achmad Fauzi, Minggu (24/4).

Fauzi menyebutkan, pihaknya bersama anggota DPRD PKB se-Banten mengumpulkan iuran sebagai bentuk hadirnya INUBA. Dari hasil sumbangsih para wakil rakyat tersebut langsung disalurkan kepada pengurus PWNU Banten.

"Harapannya jumlah anggota DPRD dari PKB kedepan semakin bertambah, sehingga dapat lebih memberikan kontribusi kapada nahdiyin," ungkapnya.

Fauzi mengatakan, pihaknya mendukung upaya Nahdlatul Ulama membangun sebuah wadah pendidikan institut  

"Yang dalam rangka mencerdaskan dan membantu para santri yang ingin berkuliah," katanya.

Sementara itu, Ketua Ketua PWNU Banten, KH Bunyamin mengucapkan terimakasih kepada jajaran Anggota DPRD PKB se-Banten.

"Ketika menggelar harlah PWNU memang punya mimpi pengen punya institut. Ketika dilantik diingatkan jangan takut mengurusi NU, karena nanti Allah SWT yang kasih jalan," katanya.

"Alhamdulillah banyak pihak yang berkontribusi untuk mimpi tersebut, termasuk PKB ini," katanya.

Tags : pkb banten
Rekomendasi