Senjata dan Bahan Peledak TNT Ditemukan di Bandung, Polisi Sebut Sejumlah Senjata Masih Berfungsi

| 07 Jun 2022 10:20
Senjata dan Bahan Peledak TNT Ditemukan di Bandung, Polisi Sebut Sejumlah Senjata Masih Berfungsi
Tim Gegana (Anda Mahardhika/ ERA.id)

ERA.id - Polisi amankan sejumlah bahan peledak berjenis trinitroluene (TNT), senjata api dan peluru tajam di kawasan Asia Afrika, Kota Bandung, Senin (6/6/2022) malam.

Polisi yang tergabung dalam pasukan Gegana Brimob Polda Jabar, menemukan senjata tersebut di dalam sebuah gedung. Dalam temuan tersebut, terdapat senjata yang masih bisa digunakan dan ada juga senjata yang sudah rusak karena basah terendam air hujan.

"Saat dicek oleh kawan-kawan Gegana yang mengamankan senjata di lokasi, senjata-senjata tersebut masih aktif atau masih bisa digunakan, beberapa bahan peledak ada yang mencair dan senjata api yang kami temukan masih bisa digunakan,"jelas Kapolrestabes Bandung, Kombes Aswin Sipayung saat di konfirmasi oleh wartawan, Selasa (7/6/2022).

Dari keterangan yang sudah didapat, Aswin menjelaskan senjata-senjata tersebut ditemukan oleh warga yang hendak membersihkan gedung tersebut karena akan direnovasi.

"Senjata-senjata ini ditemukan oleh warga yang akan membereskan gedung karena akan direnovasi," jelas Aswin.

Untuk penyelidikan lebih lanjutkan, tim Gegana Polda Jabar mengamankan semua senjata tersebut ke Mako Brimob Cikeruh.

Mengenai pemilik dari bahan peledak dan senjata lainnya, Aswin belum bisa memberikan keterangan secara detail. Kemudian jumlah senjata yang diamankan, dirinya belum memberikan keterangan secara rinci.

Rekomendasi