Momen Raja Surakarta PB XIII Rayakan Ulang Tahun ke-74, Dirayakan dengan Potong Kue dan Tiup Lilin

| 29 Jun 2022 16:05
Momen Raja Surakarta PB XIII Rayakan Ulang Tahun ke-74, Dirayakan dengan Potong Kue dan Tiup Lilin
Peringatan ulang tahun ke-74 PB XIII yang dilaksanakan di Sasana Handrawina, Keraton Kasunanan Surakarta.

ERA.id - Raja Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat Sampeyan dalem Ingkang Sinuhun Kanjeng Susuhunan (SISKS) Pakubuwana (PB) XIII Hangabehi merayakan ulang tahunnya yang ke-74, Selasa (29/6/2022).

Perayaan ulang tahun dilaksanakan di Sasana Handrawina Keraton Kasunanan Surakarta.

Dalam acara ini para abdi dalem dan sentana dalem turut hadir merayakan. Acara ulang tahun diiringi dengan tabuhan gamelan dengan gending ladrang srikaton pelog barang saat PB XIII memasuki Sasana Handrawina.

Acara kemudian dilangsungkan dengan pembacaan doa dan tiup lilin. Kemudian pemotongan kue untuk dibagikan pada pihak keluarga, tamu undangan, hingga para abdi dalem.

Pengageng Parentah Keraton Kasunanan Surakarta Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH) Dipokusumo mengatakan dalam satu tahun Raja Keraton Kasunanan Surakarta memiliki lima kali perayaan ulang tahun.

Pertama yakni Tingalan Dalem Wiyosan Sepasaran (Peringatan sepekan dalam penanggalan Jawa, biasanya diperingati lima hari sekali tiap Senin Pahing), kemudian Tingalan Dalem Selapanan yang diperingati tiap 35 hari, lalu Tingalan Dalem Tahun dalam perhitungan kalender Jawa, kemudian Tingalan Dalem Jumenengan atau kenaikan takhta raja dan Tingalan Dalem Petangan Masehi.

”Tingalan Dalem Petangan Masehi ini dilakukan tiap 28 Juni ini,” kata Dipokusumo.

Dipo mengatakan tiap tahun raja selalu memperingati ulang tahun dalam penanggalan masehi. Namun selama pandemi, perayaan ulang tahun dilakukan secara tertutup dengan keluarga saja.

”Tahun kemarin sebelum pandemi dirayakan dengan mengundang tamu dari luar. Namun karena pandemi, jadi dibatasi,” katanya.

Rekomendasi